Rabu, 14 Mei 2025

MotoGP Mandalika

Artis Iko Uwais Bangga Rara Pawang Hujan di MotoGP Indonesia 2022 Dikenal Dunia

Rabu, 23 Maret 2022 12:18 WIB
Motor Plus

TRIBUN-VIDEO.COM - Artis Iko Uwais bangga dengan Rara Isti Wulandari, pawang hujan saat MotoGP Indonesia 2022 dikenal oleh dunia.

Menurut Iko, pawang hujan merupakan budaya Indonesia yang sudah ada sejak dahulu.

"Negara Indonesia negara kita bro. Itu bisa dibilang siapa yang berani sama Indonesia, kampung gue sendiri, tanah air, darah gue di sini, lahir gue di sini, itu lah banyak ragam budaya," kata Iko Uwais, dikutip dari Tribunnews.com.

"Gue nggak bilang itu mistis, nggak bilang magic, itu turun temurun pasti ada," sambungnya.

Baca: Cerita Edi Brokoli Nikmati MotoGP Mandalika Datang Kendarai Campervan, Menginap di Camping Ground

Sebagai orang Betawi yang juga punya budayanya sendiri, Iko percaya bahwa pawang hujan yang kini sedang viral benar-benar terjadi.

"Orangtua gue pun pasti pernah menjalani itu dan di depan mata kalau Betawi bilang kun fayakun terkabul, percaya nggak percaya ya harus percaya," ucap Iko.

Bahkan, Iko pun bangga dengan aksi pawang hujan di sirkuit Mandalika tersebut.

Hal ini lantaran suami dari Audy Item itu beranggapan bahwa pawang hujan merupakan tradisi turun temurun di masyarakat Indonesia.

"Dibilang bangga ya ini kan budaya Indonesia. Jangankan Indonesia, negara manapun ada budayanya juga. Masing-masing budaya punya kelebihan dan punya ritual masing-masing," ungkapnya.

Baca: Pemprov DKI Jakarta Buka Peluang Pakai Pawang Hujan seperti MotoGP Mandalika, DPRD Beri Tanggapan

"Dan ibu yang viral di medsos ini pun dia mempunyai ritual sendiri yang nggak pernah kita jalani dan lumayan awam di mata gue pribadi," jelas Iko.

Sebelumnya, pawang hujan Sirkuit Mandalika itu dipuji media asing dan akun MotoGP atas aksinya melakukan ritual menangkal hujan.

Oleh media asing, pawang hujan MotoGP Mandalika tersebut dinilai berhasil dalam membantu meredakan hujan di sirkuit Mandalika.

(*)

Artikel ini telah tayang dengan judul Artis Iko Uwais Bangga Rara Pawang Hujan di MotoGP Indonesia 2022 Dikenal Dunia 

# Iko Uwais # Bangga # Aksi Pawang Hujan di Mandalika # pawang hujan # MotoGP Mandalika 

Editor: Bintang Nur Rahman
Video Production: Dharma Aji Yudhaningrat
Sumber: Motor Plus

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved