Senin, 12 Mei 2025

sepak bola

Komisi Banding PSSI Mengurangi 1 Sanksi Persipura, Ketum Persipura: Kami Optimistis Tetap Bertahan

Selasa, 22 Maret 2022 10:22 WIB
Tribun Papua

TRIBUN-VIDEO.COM - Manajemen Persipura Jayapura merespons hasil putusan Komisi Banding PSSI yang mengurangi satu sanksi untuk Mutiara Hitam.

Sebelumnya, Persipura dijatuhi hukuman berlipat oleh Komisi Disiplin PSSI akibat tidak menghadiri pertandingan melawan Madura United di Liga 1 2021 pada 21 Februari 2022.

Pertama, Persipura dinyatakan kalah 0-3 dari Madura United serta pengurangan tiga poin.

Selain dinyatakan kalah dan terkena pengurangan poin, Persipura juga dikenakan denda sebesar Rp 250 juta.

Komdis PSSI juga menghukum manajer Persipura, yakni Arvydas Ridwan Madubun.

Baca: 4 Tim yang Berjuang Lolos dari Degradasi, Paling Berat itu Persipura, PSS Sleman, & Barito Putera

Arvydas Ridwan Madubun dianggap menjadi dalang ketidakhadiran tim Persipura saat menghadapi Madura United.

Pria dengan sapaan Bento itu diberi sanksi larangan beraktivitas selama 12 bulan atau satu tahun dalam ranah sepak bola serta denda sebesar Rp 50 juta.

Manajemen Persipura kemudian mengajukan banding atas sanksi yang dijatuhkan Komdis PSSI.

Hasilnya, Komisi Banding PSSI mengurangi sedikitnya satu sanksi terhadap tim kebanggan warga Papua itu.

Mereka menganulir hukuman yang ditujukan kepada Arvydas Ridwan Madubun lantaran dinilai tidak bersalah.

Namun demikian, Komisi Banding tetap tidak mengubah vonis hukuman Persipura berupa kekalahan 0-3, pengurangan poin, dan denda Rp 250 juta.

Menyikapi hasil putusan Komisi Banding PSSI, Ketua Umum Persipura, Benhur Tomi Mano (BTM) menyatakan pihaknya legawa menerimanya.

Meski Persipura dirugikan dengan kehilangan tiga poin krusial, namun dirinya percaya diri timnya bisa bangkit dari keterpurukan.

Baca: Persipura Wajib Selamat dari Degradasi Jika Masih Ingin Merasakan Format Baru Liga 1 Musim Depan

Persipura yang saat ini masih berjuang di zona degradasi diyakini bisa tetap bertahan di Liga 1 musim depan.

"Kami optimistis tetap bertahan diposisi sekarang dan akan berjuang keras mempertahankannya serta meminta doa dari seluruh masyarakat Papua dan pendukung Persipura, ungkap Benhur.

Pihaknya justru memohon dukungan dari seluruh masyarakat Papua untuk setia mendukung Mutiara Hitam.

"Mohon doa dari seluruh pendukung Persipura karena tim akan berjuang agar tidak degradasi, " harapnya. (*)

Artikel ini telah tayang di Tribun-Papua.com dengan judul Ini Jawaban Tegas Ketua Umum Persipura Jayapura setelah Banding Ditolak PSSI

# Komisi Banding PSSI # Persipura Jayapura # Suporter Persipura # sepak bola

Editor: Danang Risdinato
Sumber: Tribun Papua

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved