TRIBUNNEWS UPDATE
Mulai Masuk Wilayah Ukraina, Tentara Rusia Angkatan Bersenjata Lakukan Konvoi dengan Tank Lapis Baja
TRIBUN-VIDEO.COM - Video barisan kendaraan lapis baja milik Rusia yang melakukan konvoi mulai memasuki wilayah Ukraina disorot.
Kendaraan tersebut merupakan kendaraan lapis baja Angkatan Bersenjata Rusia selama operasi khusus di Ukraina.
Selain kendaraan lapis baja, terlihat juga sejumlah mobil berjejer mengikuti konvoi.
Dengan masuknya pasukan ke wilayah Ukraina, tentara Rusia melakukan tugas memblokir dan mengambil alih wilayah di Ukraina.
Wilayah tersebut yakni yang diduduki oleh nasionalis batalyon pertahanan dan batalyon nasional.
Baca: Dampak Perang Rusia-Ukraina, Sistem Internet Kementrian Ekonomi Rusia Diretas dan Dikuasai Satu Jam
Hal itu sebagai bentuk aksi yang menunjukkan bahwa Rusia mulai menguasai daerah pinggiran Ibu kota Kiev.
Kendaraan lapis baja Rusia yangmasuk ke Ukraina diketahui memiliki kode V.
Simbol V pada kendaraan lapis baja berarti Kekuatan Sejati.
Saat Kementerian Pertahanan Rusia mengerahkan pasukan V maka sasaran adalah kemenangan.
Baca: Sejumlah Tentara Bayaran dari Afrika Mengaku Tertarik Perang di Ukraina: Pulang Bisa Jadi Jutawan
Melihat agresifitas militer Rusia yang terus merangksek masuk ke Kiev, Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky ingin berdialog empat mata dengan Presiden Rusia Vladimir Putin.
Tampaknya Volodymyr Zelensky mulai berkompromi dengan Vladimir Putin.
Pengamat menganilisis, hal ini karena Amerika Serikat dan NATO tak kunjung memberikan bantuan pasukan militer.
Hingga kini, konflik Ukraina dan Rusia semakin memanas. (*)
Artikel ini telah tayang di Tribun-Medan.com dengan judul Penampakan Konvoi Kendaraan Lapis Baja Angkatan Bersenjata Rusia saat Operasi Khusus di Ukraina
# Ukraina # Rusia # Kiev
Video Production: Dwi Adam Sukmana
Sumber: Tribun Manado
TRIBUNNEWS UPDATE
Gaji Fantastis Eks Marinir TNI AL yang Kini Jadi Tentara Rusia, Berapa Nominalnya?
17 jam lalu
TRIBUN VIDEO UPDATE
Pakistan Balas Dendam, Tembak Rudal Buatan Rusia yang Dipakai India seusai Pangkalan Udara Dibobol
18 jam lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.