Senin, 12 Mei 2025

Terkini Daerah

Aktivitas Gibran sebelum Dinyatakan Positif Covid-19, Sempat Ambil Sumpah Jabatan 398 ASN Baru

Senin, 7 Maret 2022 13:19 WIB
TribunSolo.com

Laporan Wartawan TribunSolo.com, Ryantono Puji Santoso

TRIBUN-VIDEO.COM - Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka menyatakan kembali positif terpapar Covid-19 pada Minggu (6/3/2022) lalu.

Diketahui sebelum dinyatakan positif, Gibran telah menghadiri sejumlah agenda termasuk mengambil sumpah jabatan ratusan ASN baru.

Atas pernyataan tersebut, kini putra sulung Presiden RI, Joko Widodo itu tengah menjalani Isolasi Mandiri (Isoman) sekira tujuh-sepuluh hari kedepan.

Dikutip dari TribunSolo.com pada Senin (7/3/2022), Suami dari Selvi Ananda itu menyampaikan hal tersebut.

Diketahui, sebelumnya Gibran pernah positif Covid-19 pada Senin (12/7/2021) lalu.

Kemudian, pada hasil tes PCR yang keluar pada Jumat (4/3/2022) lalu menyatakan bahwa ia positif.

Baca: Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka Kembali Positif Covid-19, Alami Gejala Batuk Sejak Jumat

"Iya positif, teman-teman wartawan segera test PCR juga kalau bisa," katanya.

Diketahui, Gibran memang sudah tidak terlihat sejak Jumat lalu.

Selain itu, beberapa agenda yang harusnya di datangi terlihat diwakili oleh Wakil Wali Kota Solo, Teguh Prakosa.

Sebelum dinyatakan positif Covid-19, Gibran juga  telah mengikuti sejumlah acara.

Baca: BREAKING NEWS: Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka Positif Covid-19 Lagi

Selain mengambil sumpah jabatan sekitar 398 ASN, Gibran juga menghadiri pemakaman paman Presiden Jokowi, Miyono Suryo Sardjono (83).

Tampak, sejumlah tokoh hadir saat jenazah tiba di kompleks pemakaman sekira pukul 11.00 WIB.

Sementara itu, Gibran juga menunggu proses pemakaman hingga selesai, dan melakukan tabur bunga.

Sebagai informasi, kini Gibran tengah menjalani isoman di Lodji Gandrung.

Sementara itu, sebelumnya Ayah dari Jan Ethes itu sempat sakit batuk-batuk.

Kemudian, pihaknya memanggil tim dokter dan melakukan PCR mandiri.

Atas rehatnya Gibran untuk menjalani isoman, diketahui tugas protokoler Gibran akan diwakili oleh Teguh maupun pejabat lainnya.
(Tribun-Video.com/TribunSolo.com)

Artikel ini telah tayang di TribunSolo.com dengan judul Tak Pernah Mau Nginap, Uniknya Gibran Sudah 2 Kali Manfaatkan Lodji Gandrung untuk Isoman

# Wali Kota Solo # Gibran Rakabuming Raka # Covid-19 # Sumpah Jabatan # tes PCR

Editor: Khaira Nova Hanugrahayu
Reporter: Sandy Yuanita
Sumber: TribunSolo.com

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved