Kesehatan Gizi
Berapa Takaran Kebutuhan Nutrisi Ibu Menyusui agar Kesehatan Bayi Terjaga? Simak Penjelasan Berikut!
TRIBUN-VIDEO.COM - Ibu hamil harus memperhatikan kesehatan tubuh dan harus memenuhi nutrisi.
Sebab itu akan mempengaruhi kesehatan janin dan produksi air susu loh Tribunners.
Gizi seimbang pada saat menyusui adalah sesuatu yang penting bagi ibu menyusui.
Dikutip dari Tribun Health, pasalnya ibu menyusui harus memenuhi gizi nya karena berpengaruh terhadap status gizi ibu menyusui dan tumbuh kembang bayinya.
Baca: Waspadai Area Payudara Ibu Menyusui Rentan Terkena Jamur Candida, Bisa akibatkan Bayi Mudah Sariawan
Komponen di dalam ASI diambil dari tubuh ibu.
Maka dari itu ibu yang sedang menyusui harus makan makanan yang cukup.
Ibu yang menyusui membutuhkan zat gizi yang lebih banyak dibandingkan dengan keadaan tidak menyusui dan masa kehamilan.
Untuk memenuhi ASI sebaiknya ibu yang menyusui memerlukan energi yang lebih besar dari kalori sebelumnya.
Namun hal tersebut bukan berarti menambah porsi makan menjadi dua kali lipat ya Tribunners.
Penambahan makananan untuk ibu menyusui disesuaikan berdasarkan 6 bulan pertama dan 6 bulan kedua.
Baca: Bener Gak Sih? Eps.23 | VAKSIN PFIZER BAHAYA UNTUK IBU MENYUSUI?
Untuk 6 bulan pertama menyusui penambahan kalori ibu ditambah 330 kkal.
Sementara 6 bulan kedua ditambah 400kkal.
Ini setara dengan penambahan setengah centong nasi, maupun penambahan satu jenis lauk hewani maupun nabati. (Tribun-Video/ Husna)
Baca juga berita terkait di sini
#proses menyusui #kebutuhan nutrisi #kesehatan bayi #Ibu Menyusui
Sumber: Tribun Video
PUASA SEHAT 2024
Makanan Sahur yang Dianjurkan Bagi Ibu Menyusui agar Kebutuhan Kalori Tercukupi
Sabtu, 23 Maret 2024
PUASA SEHAT 2024
Tips Penuhi Gizi dan Cairan dari Makanan dan Minuman Sahur & Berbuka Puasa
Jumat, 22 Maret 2024
TANYA USTAZ
Ibu Menyusui Lebih Baik Beri ASI atau Puasa dapat Dilihat dari Tingkat Bahayanya
Jumat, 22 Maret 2024
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.