Minggu, 11 Mei 2025

Tekno

Simpan Data dengan Aman, Berikut 5 Rekomendasi Flashdisk Terbaik

Kamis, 17 Februari 2022 11:37 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Kecanggihan teknologi yang saat kini kian pesat memang memberikan inovasi yang begitu besar.

Salah satunya adalah bagian perangkat untuk penyimpanan yang berfungsi menyimpan data dengan menggunakan alat berukuran kecil yang bernama flashdisk.

Permudah penyimpanan data dengan menggunakan flashdisk yuk coba cek link berikut untuk dapatkan produk kesukaanmu.

Komponen satu ini adalah alat yang dapat menunjang jaringan komputer terkait tentang penyimpanan data.

Berbagai macam produk flashdisk kini tersedia di pasaran maka TribunShopping akan memilihkan 5 rekomendasi khusus untukmu:

1. Kingston DataTraveler Ultimate 3.0

Ternyata salah satu flashdisk yang mempunyai kapasitas tinggi di dunia adalah merk Kingston.

Hal tersebut karena merk Kingston memiliki kapasitas mulai dari 1 TB hingga 2 TB sehingga aman untuk menyimpan data dalam jumlah yang banyak.

Selain itu uniknya lagi, produk Kingston juga memiliki kecepatan untuk memindah data (read mencapai 300 Mb/s dan write 200 Mb/s) dengan sangat cepat.

Kamu bisa mendapatkan Kingston DataTraveler Ultimate 3.0 dengan harga mulai dari Rp 50 ribuan saja.

Baca: 5 Rekomendasi Flashdisk yang Aman untuk Menyimpan Data Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

2. DM PD010 OTG Flash Drive

Tak hanya sekedar flashdisk saja namun DM PD010 OTG Flash Drive juga termasuk OTG sehingga semakin mempermudah dalam mengirimkan data.

Selain itu DM PD010 OTG Flash Drive memiliki desain yang simpel dan juga minimalis sehingga, akan sangat mudah ketika dibawa kemana-mana.

DM PD010 OTG Flash Drive juga memiliki kesan yang mewah karena berwarna silver dipadukan dengan biru yang membuat tampilannya terkesan elegan.

Dengan seharga mulai dari Rp 100 ribuan kamu bisa memutar produk 360 derajat.

3. Toshiba Mini 360 Duo Flash Drive

Salah satu yang paling menarik pada Toshiba Mini 360 Duo Flash Drive adalah dirancang dengan 2 konektor sekaligus.

Konektor ganda yang ada di Toshiba Mini 360 Duo Flash Drive yaitu micro USB 2.0 dan USB 3.0 sehingga mampu untuk memenuhi kebutuhan PC atau ponsel dengan standar OTG.

Toshiba Mini 360 Duo Flash Drive memiliki aneka warna dan juga di bawahnya terdapat lubang yang bisa dimasuki oleh tali pengait agar tidak mudah untuk hilang.

Baca: REHAT: Intip Harga Terbaru ASUS Vivobook Pro 15 OLED (K3500), Punya Spek Mumpuni, Mulai Rp 15 Jutaan

4. SanDisk Extreme Go

Memiliki kecepatan yang tinggi dalam mengirim berbagai macam file baik gambar, dokumen, dan juga audio dalam kecepatan 150 Mb/detik adalah salah satu keistimewaannya.

Pada produk tersebut juga tersedia perangkat lunak enkripsi AES 128 bit bernama SanDisk SecureAccess yang bisa memberikan sandi pada setiap dokumen tertentu.

Dengan kapasitas lunak yang diberikan kamu juga bisa mengembalikan data yang telah dihapus.

Tertarik ingin membeli produk SanDisk Extreme Go? Harga mulai dari Rp 200 ribuan saja.

5. V-GEN USB Titans 3.0

V-GEN USB Titans 3.0 adalah salah satu produk yang memiliki desain yang unik dan juga warna menarik.

Produk V-GEN USB Titans memiliki port 3.0 yang memungkinkan kecepatan membaca mencapai 128 MB/detik dan menulis hingga 108 MB/detik.

Selain itu material yang digunakan adalah waterproof sehingga akan anti terhadap air menjadikan aman jika menggunakan produk V-GEN USB Titans 3.0

Hanya dengan seharga Rp 75 ribu saja kamu bisa langsung mendapatkan produk tersebut, murah bukan? (*)

Artikel ini telah tayang di Tribunshopping.com dengan judul Simpan Data dengan Aman, Ini Dia 5 Rekomendasi Flashdisk Terbaik

Editor: Tri Hantoro
Sumber: Tribunnews.com

Tags
   #Flashdisk   #penyimpanan data   #memori

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved