Kamis, 15 Mei 2025

Terkini Nasional

Profil Ustaz Khalid Basalamah yang Diduga Ujar Kebencian setelah Sebut Wayang Haram dalam Islam

Selasa, 15 Februari 2022 09:55 WIB
TribunnewsWiki

TRIBUN-VIDEO.COM - Pendakwah Ustaz Khalid Basalamah diduga terseret kasus ujaran kebencian karena ceramahnya.

Ustaz Khalid Basalamah menegaskan bahwa wayang haram dalam agama Islam.

Ia pun terancam akan dilaporkan oleh Koordinator Wilayah (Korwil) Persatuan Pedalangan Indonesia (Pepadi) Karesidenan Banyumas ke Bareskrim Polri.

Sosok Khalid Basalamah pun menjadi sorotan, berikut profilnya:

Mengutip Tribunnews Wiki.com, Khalid Basalamah merupakan seorang pendakwah dan pengusaha asal Indonesia.

Ia lahir di Makassar, Sulawesi Selatan pada 1 Mei 1975.

Selain sebagai seorang pendakwah, Ustaz Khalid Basalamah juga menjalankan usaha bisnis.

Khalid Basalamah menghabiskan masa kecilnya di kota kelahirannya Makassar.

Kemudian menempuh pendidikan menengah pertama, Ustaz Khalid Basalamah berangkat ke Madinah, Arab Saudi hingga ke jenjang S1.

Baca: Minta Kesenian Wayang Dihapus karena Haram, Ustaz Khalid Basalamah akan Dilaporkan ke Bareskrim

Baca: Pandemi Tak Jadi Penghalang untuk Berkarya, Dalang di Pringsewu buat Wayang Unik dari Karpet

Sedangkan gelar doktor dari Universitas Tun Abdul Razak Malaysia.

Ustaz Khalid Basalamah kini lebih dikenal dan menghabiskan sebagian waktunya untuk menjadi seorang penceramah, baik dalam berbagai kajian atau melalui kanal YouTubenya.

Namun dalam ceramahnya yang viral belakangan ini, ia menjawab pertanyaan netizen soal wayang.

Ia pun mengatakan bahwa kesenian wayang harus dihapuskan karena haram dalam ajaran Islam.

Dalam klasifikasinya, ia mengatakan, tanpa mengurangi rasa hormat terhadap budaya di Indonesia, bahwa Islam melarang permainan wayang.

Menurutnya, meski kesenian wayang itu merupakan tradisi peninggalan nenek moyang bangsa, namun bukan berarti permainan tersebut harus dimainkan, lantaran dilarang dalam ajaran Islam.

“Kalau memang ini (wayang) peninggalan nenek moyang kita, mungkin kita bisa kenang dulu oh ini tradisi orang dulu seperti ini, tapi kan bukan berarti itu harus dilakukan sementara dalam Islam dilarang. Harusnya kita tinggalkan,” tuturnya. (tribun-video.com/tribunnewswiki.com)

Artikel ini telah tayang di TribunnewsWiki.com dengan judul "Ustaz Khalid Basalamah"

Editor: Tri Hantoro
Reporter: sara dita
Video Production: Abdul Salim Maula Safari Thoyyib
Sumber: TribunnewsWiki

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved