Kabar Selebriti
Unggah Video Lawas Vanessa Angel, Doddy Sudrajat: Sebentar Lagi Kakak Satu Makam dengan Mama Lucy
TRIBUN-VIDEO.COM - Doddy Sudrajat bagikan video lawas Vanessa Angel saat karaoke bersama Puput Sudrajat dan Chika, besan Faisal tak sabar pindahkan makam sang putri.
Tak lama lagi makam mendiang Vanessa Angel disebut bakal segera dipindah oleh Doddy Sudrajat.
Doddy Sudrajat bersikeras untuk memindahkan makam sang putri yang mulanya berada di samping makam Bibi Ardiansyah menjadi satu tempat dengan makam ibunya yaitu Lucy.
Pihak pengacara ayah Vanessa Angel bahkan mengaku telah mengurus administrasi yang dibutuhkan.
Kendati demikian, pihak TPU Karet Bivak mengaku belum menerima berkas dari Doddy Sudrajat.
Baca: Haji Faisal Ajak Gala Sky ke Makam Vanessa dan Bibi, Doddy Sudrajat Iri hingga Sebut Besan Egois
Terlepas dari itu semua, menjelang pemindahan makam Vanessa Angel, Doddy Sudrajat tiba-tiba mengunggah video lawas sang putri.
Dalam unggahannya, Vanessa Angel tampak sedang karaoke bersama sang ibu sambung, Puput Sudrajat dan juga sang adik Chika.
Baca: Asuransi Rp 500 Juta Milik Vanessa Angel Cair, Doddy Akan Bagi Setengah untuk Gala dengan Syarat Ini
Mengiringi unggahannya tersebut, Doddy Sudrajat mengaku rindu dengan sosok Vanessa Angel.
"Miss you more kak echa sayang," tulis Doddy Sudrajat pada unggahan Instagram Storynya, dikutip TribunStyle.com, Rabu, 8 Februari 2022.
Lebih lanjut, Doddy Sudrajat mengungkapkan kebahagiaanya karena sebantar lagi makam vanessa Angel akan segera dipindahkan.
"Bismillah sebentar lagi kakak satu makam dengan mama Lucy," tutur Doddy Sudrajat.
Menurut Doddy Sudrajat pemindahan makam dilakukan sesuai keinginan Vanessa Angel.
Namun, pemindahan makam Vanessa Angel hingga saat ini masih menjadi polemik antara keluarga Doddy Sudrajat dan Haji Faisal.
Pasalnya pemindahan makam Vanessa Angel diduga belum memenuhi prosedur dari pihak TPU.(*)
Artikel ini telah tayang di TribunStyle.com dengan judul Unggah Video Lawas Vanessa Angel, Doddy Sudrajat: Bismillah Sebentar Lagi Satu Makam dengan Mama
# Vanessa Angel # Doddy Sudrajat # Puput Sudrajat # makam Vanessa Angel # TPU Karet Bivak
Video Production: Isti Ira Kartika Sari
Sumber: TribunStyle.com
TRIBUNNEWS UPDATE
Resmi Bebas, Tubagus Joddy Mantan Sopir Vanessa dan Bibi Dapat Tawaran Pekerjaan dari Raffi Ahmad
Selasa, 8 Oktober 2024
Selebritis
Berkelakuan Baik, Tubagus Joddy Sopir Mendiang Vanessa Angel dab Bibi Andriansyah Bebas Bersyarat
Minggu, 22 September 2024
Tribun Video Update
Doddy Senggol Haji Faissal Lagi seusai Atta Nasehati Warganet yang Bahas Vanessa Angel Hamil Duluan
Kamis, 5 September 2024
Tribun Video Update
Haji Faisal Sebut Atta Halilintar Telat Klarifikasi seusai Konten Diduga Sindir Vanessa Angel Viral
Senin, 19 Agustus 2024
TRIBUN-VIDEO UPDATE
Prabowo Berziarah ke Makam Keluarga dengan Naik Motor, Ratusan Warga Berteriak "Hidup Prabowo!"
Kamis, 15 Februari 2024
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.