Terkini Metropolitan
Kebakaran terjadi di Permukiman Padat Kali Anyar Jakarta Barat, Puluhan Rumah Hangus, 3 RT Terdampak
TRIBUN-VIDEO.COM - Kebakaran melanda permukiman padat di kawasan Kali Anyar, Tambora, Jakarta Barat.
Pengamatan TribunJakarta.com di lokasi pukul 09.22 WIB pada Senin (31/1/2022), api sudah berhasil dipadamkan.
Kini Petugas damkar sedang melakukan pendinginan di rumah-rumah yang hangus terbakar.
Baca: Kebakaran Kembali Terjadi di Wilayah Padat Penduduk Tambora Jakarta Barat, 17 Unit Damkar Dikerahkan
Sementara warga masih memadati Jalan Kali Anyar III.
Beberapa warga turut membantu petugas menyemprotkan air menggunakan selang ke arah bangunan yang terbakar.
Lurah Kali Anyar, Teddy Martadila mengatakan diperkirakan sebanyak tiga RT terdampak kebakaran ini, RT 006, RT 007 dan RT 008 di RW 001.
Baca: Sempat Padam, Kebakaran Kapal di Pelabuhan Pelindo III Tegal Kembali Terjadi
"Yang terdampak ada tiga RT, di RW 001. Untuk berapa jiwa dan KK yang terdampak masih didata," katanya saat ditemui di lokasi.
Sementara itu, warga RT 008, Hanafi (55) mengatakan diperkirakan ada puluhan rumah yang hangus terbakar.
"Mungkin ada sekitar 20-an rumah yang terbakar," tambahnya.
Artikel ini telah tayang di TribunJakarta.com dengan judul Breaking News Puluhan Rumah Terbakar di Kali Anyar Tambora, 3 RT Terdampak
# kebakaran # Jakarta Barat # Tambora # rumah terbakar # Kebakaran di Jakarta
Sumber: TribunJakarta
Nasional
GAYA SANTAI Ibu yang 3 Anaknya Tewas Terbakar di Kendari, Tetap Santai Main Ponsel
2 hari lalu
Terkini Daerah
Penyesalan Sang Ibu! Seusai 4 Anaknya Terjebak Kebakaran di Kendari, Ditinggal Pergi Temui Pacar
2 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.