Terkini Megapolitan
Geram Aksi Tawuran Hampir Tiap Malam Terjadi, Warga Tanah Abang Ini Minta Ring Tinju ke Kapolda
TRIBUN-VIDEO.COM - Polda Metro Jaya diminta menyediakan fasilitas arena pertandingan olahraga tinju di wilayah Tanah Abang, Jakarta Pusat. Hal ini untuk mencegah tawuran yang kerap terjadi di wilayah tersebut.
Permintaan tersebut disampaikan Ani, seorang warga Tanah Abang, saat bertemu dengan Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran beberapa waktu lalu.
Kepada Fadil, Ani mengeluhkan aksi tawuran antar kelompok yang hampir setiap malam terjadi di wilayah Tanah Abang.
"Di Tanah Abang ini hampir tiap malam, Pak, tawuran. Bisa kagak itu dibikin boxing-boxing gitu Pak, yang anak-anak. Yang tinju-tinju gitu, Pak," kata Ani seperti dari akun instagram @kapoldametrojaya, Rabu (5/1/2022).
Baca: Detik-detik Penyelamatan Remaja Korban Salah Sasaran Tawuran, Bersimbah Darah dan Celurit Menancap
Baca: Video Detik-detik Remaja 15 Tahun Berlumuran Darah Dibawa ke IGD, Kena Sabetan Celurit saat Tawuran
Permasalahan tawuran di wilayah Tanah Abang, kata Ani, sudah sangat meresahkan masyarakat. Apalagi kegiatan tersebut banyak melibatkan anak di bawah umur.
Untuk itu, Ani pun mengusulkan agar Polda Metro Jaya menyediakan arena olahraga tinju di wilayah Tanah Abang. Fasilitas tersebut dinilai dapat menjadi wadah bagi anak muda yang hobi berkelahi.
"Anak-anak muda kan selama ini banyak yang nongkrong ini, Pak. Jadi kalau malam minggu daripada nongkrong, ayo kita boxing," kata Ani.
"Biar pada mereka ada kegiatan gitu Pak, yang positif juga," sambungnya.
Ani pun berharap usulan tersebut dapat direalisasikan oleh Polda Metro Jaya untuk mencegah aksi tawuran kembali terjadi di wilayah Tanah Abang.
"Dibuat pertandingan tinju gitu Pak. Dari pada satu lawan 10, mending satu-satu pak. Ketahuan bonyok, bonyok semua," ucap Ani.
Lewat akun instagramnya, Kapolda menyebut akan menampung ide dari Ani. (*)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Warga Tanah Abang Minta Ring Tinju ke Kapolda: Daripada Tawuran, Ayo Boxing!"
Sumber: Kompas.com
Live Tribunnews Update
Terlibat Kecelakaan, 1 Terlapor Isu Ijazah Jokowi dari TPUA Absen Panggilan Polda Metro Jaya
3 hari lalu
Tribunnews Update
Buntut Aduan Jokowi, Polda Metro Jaya Periksa 3 Terlapor dari Anggota Tim Pembela Ulama dan Aktivis
3 hari lalu
Tribunnews Update
Polemik Ijazah Jokowi, 3 Anggota TPUA Dipanggil Polda Metro Jaya Buntut Laporan Pencemaran Nama Baik
3 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.