Sport
Asnawi Mangkualam Ungkap Kekecewaan, Dikontrak Ansan Greeners Hingga 2023
TRIBUN-VIDEO.COM, MAKASSAR - Asnawi Mangkualam kembali mendapat kontrak baru dari Ansan Greeners FC.
Meski begitu, Asnawi Mangkualam tetap merasa dan mengungkapkan kekecewaannya.
Utamanya saat Asnawi Mangkualam dipercaya membela Ansan Greeners FC.
Diketahui sebelumnya, Klub kasta kedua Liga Korea Selatan (K-League 2), Ansan Greeners menyodorkan kontrak baru kepada Asnawi Mangkualam.
Kontrak berdurasi hingga 2023 itu pun disepakati
Baca: Asnawi Mangkualam Ditelepon Ayah seusai Reaksinya terhadap Faris Ramli Viral: Saya Tidak Mengejek
.Pihak Ansan Greeners mengakui jika Asnawi Mangkualam memiliki potensi besar untuk terus dikembangkan.
Sehingga Asnawi Mangkualam patut untuk diberikan kontrak baru.
Januari 2021 lalu, kapten Tim Nasional Indonesia ini pertama kali diperkenalkan sebagai rekrutan baru Ansan Greeners.
Eks pemain PSM Makassar ini pun mencatatkan diri sebagai pemain Indonesia pertama yang merumput di Korsel.
Meski di musim 2021 Asnawi Mangkualam belum mampu membawa Ansan promosi.
Baca: 4 Pemain Berpotensi Dibawa Shin Tae-yong ke K-League: Duo PSIS, Wonderkid Persipura dan Persebaya
Bahkan tak bermain full dalam semusim, namun ia mendapat perpanjangan kontrak hingga tahun 2023 mendatang.
"Sekarang dia baru berusia 22 tahun, pemain muda."
"Dia adalah pemain dengan banyak potensi untuk berkembang di masa depan."
"Jadi saya akan mempersiapkan diri dengan baik selama musim dingin sehingga Asnawi dapat menunjukkan semua kekuatannya di lapangan pada musim 2022," ucap Pelatih Ansan Greeners, Jo Min-guk, dikutip dari laman resmi klub, Kamis (6/1/2022).
Sementara itu Asnawi banyak berterima kasih atas kepercayaan dari pihak Ansan Greeners.
Meski ia mengaku kecewa dengan penampilannya musin lalu.
"Musim lalu sangat mengecewakan karena COVID-19 dan cedera."
"Secara khusus, saya tidak akan pernah melupakan memori dikarantina selama 14 hari dua kali berturut-turut sebelum bergabung dengan tim akibat virus corona."
"Memang benar bahwa K-League pasti lebih unggul dari liga Indonesia," ujarnya.(*)
Artikel ini telah tayang di Tribun-Timur.com dengan judul Dikontrak Ansan Greeners Hingga 2023, Asnawi Mangkualam Ungkap Kekecewaan
# Ansan Greeners FC # Asnawi Mangkualam # kabar Asnawi mangkualam # kontrak #
Video Production: Muhammad Askarullah
Sumber: Tribun Timur
Olahraga
Momen Unik Shin Tae Yong Peluk Hangat Asnawi & Pratama Arhan Usai Derbi Indonesia di Liga Thailand
Senin, 17 Maret 2025
Olahraga
Resmi! PSSI Umumkan 27 Pemain Timnas Indonesia Asuhan Patrick Kluivert, Asnawi Mangkualam Dicoret?
Minggu, 9 Maret 2025
Olahraga
BEK KESAYANGAN SHIN TAE-YONG JADI KORBAN Pertama Patrick Kluivert di Timnas Indonesia
Sabtu, 8 Maret 2025
Tribunnews Update
Alasan MK Batalkan Sejumlah Hasil Pilkada 2024, Kontrak Politik Terbongkar hingga Cawe-cawe Menteri
Selasa, 25 Februari 2025
Olahraga
KONTRAK MEGAWATI DIRUMORKAN DIPERPANJANG RED SPARKS 3 MUSIM, Nilainya Puluhan Miliar Rupiah? #voli
Kamis, 16 Januari 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.