Kamis, 15 Mei 2025

LIVE UPDATE

Pakai Kode dan Sandi Khusus, Geng Motor Baskom Vs Geng Asik Serang Tawuran di Pintu Rel Kereta Api

Jumat, 31 Desember 2021 18:41 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Diduga hendak tawuran, 6 remaja asal Kecamatan Serang dari geng motor Basis Komplek Griya Lopang (Baskom) harus berurusan dengan polisi.

Polisi menyebut, para remaja itu bahkan memiliki kode dan sadi khusus untuk melancarkan aksi tawuran.

kejadian itu terjadi di depan SD Al-Ijah depan pintu rel kereta api lingkungan Kebaharan, Kecamatan Serang, Kota Serang, pada Senin, (27/12/2021) pukul 02.00 WIB

Tawuran itu terjadi antar geng Baskom dan TM.

Hal itu bermula ketika geng Asik mengirimkan direct message (DM) melalui instagram untuk mengajak geng Baskom tawuran.

Dari ajakan itulah, kemudian terjadi tawuran di Kebaharan.

Remaja yang tawuran rata-rata berusia di bawah umur 18 tahun.

Barang bukti yang berhasil diamankan yaitu cerulit berukuran 25 dan 35 cm, golok dan bambu.(*)

# LIVE UPDATE # rel kereta api # tawuran # geng motor # Direct Message

Editor: Radifan Setiawan
Videografer: Panji Anggoro Putro
Video Production: Sigit Setiawan
Sumber: Tribunnews.com

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved