HOT TOPIC
Kelakuan Keji Herry Wirawan Hamili Santriwati, Korban Asal Ditarik dan Dipaksa Berhubungan Badan
TRIBUN-VIDEO.COM - Sederet aksi keji dilakukan oleh Herry Wirawan, guru pesantren cabul yang telah memperkosa belasan santriwatinya di Cibiru, Bandung Jawa Barat.
Dari keterangan santriwati, korban yang diperkosa pelaku ditarik paksa ketika mereka sedang beristirahat.
Para santriwati ini tidur di satu ruangan besar dan pelaku bebas memilih atau memaksa siapapun untuk melayani nafsu bejatnya.
Ketua Pusat Pelayanan Terpadu Pemberdayaan Perempuan dan Anak (P2TP2A) Kabupaten Garut Diah Kurniasari menjelaskan bahwa para santriwati ini selalu dipaksa melayani nafsu bejat Herry Wirawan.
Bahkan banyak korban yang tak bisa memberontak karena masih belajar di lingkungan pesantren tersebut.
"Ya pasti ada keterpaksaan, tapi mereka tidak bisa berontak karena masih belajar di lingkungan itu," kata Diah dikutip dari Live Facebook TribunJabar Kamis (9/12/2021) lalu.
Baca: Hukuman yang Pantas bagi Guru Ponpes Pelaku Rudapaksa 12 Santriwati, Ahli: Lebih Baik Dihukum Mati
Dijelaskan Diah, selama ini pesantren tersebut hanya diajar oleh pelaku seorang diri.
"Meskipun dibilang pesantren, tapi pengajarnya di pesantren itu cuma satu ya si pelaku itu," ucapnya.
Para santriwati ini baru akan mendapatkan materi pembelajaran apabila ada guru yang datang untuk mengajar.
"Kalaupun ada guru yang datang, mereka diiming-iming cuma belajar ya pas guru datang," jelasnya.
Di pesantren tersebut, para santriwati dipaksa untuk memasak sendiri, secara bergantian.
"Sisanya mereka masak sendiri, 30 anak, jadi mereka gantian memasak, tidak ada orang lain lagi yang ada di pesantren itu," paparnya.
Mirisnya, selama ini para santriwati ini tidur di sebuah ruangan besar.
"Jadi mereka tidurnya bersama-sama di dalam kobong gitu," papar Diah.
Apabila pelaku datang, maka pelaku bisa dengan mudah memaksa dan menarik santriwati yang harus melayani nafsu bejat Herry Wirawan ini.
Baca: Kesaksian Korban Rudapaksa Guru Ponpes, Baju Disobek Pelaku Gara-gara Menolak Aksi Bejatnya
"Nah itu pelaku kalau itu (memperkosa) ya main tarik tarik aja gitu," ungkap Diah.
Selain diperkosa di tempat tersebut, ada pula yang dibawa ke hotel oleh pelaku.
"(Ada yang diperkosa) di tempat itu, ada yang dibawa ke hotel juga," papar Diah.
Herry Wirawan awalnya membangun pesantren dengan sang istri di wilayah lain.
Kemudian dengan modus dan niatan kejinya, ia kemudian mencari bantuan dan membangun pesantren di Cibiru.
"Karena orang ini mencari modus bantuan dengan proposal akhirnya dibangunlah pesantren yang di Cibiru ini."
"Mirisnya selama dibangun, dibantu orang tua murid juga," ungkap Diah.
Saat ini, pihak P2TP2A mendampingi dan memberikan perlindungan pada 29 orang.
Yang mana 12 di antaranya masih di bawah umur.
"Dari 12 orang santriwati di bawah umur, di antaranya melahirkan anak pelaku," kata dia.
Dari 12 santri tersebut, 8 di antaranya sudah melahirkan.
Bahkan ada seorang santriwati yang sudah mempunyai 2 orang bayi dari aksi keji Herry Wirawan.
Aksi Herry Wirawan sendiri dilakukan sejak 2016 lalu dan baru terungkap pada 2021 ini.
(Tribun-Video.com)
# Herry Wirawan # Cibiru # memperkosa # P2TP2A
Reporter: Nila
Sumber: Tribunnews.com
Live Update
Nasib Akhir Polisi Pacitan seusai Lakukan Tindak Pidana Pemerkosaan terhadap Tahanan Perempuan
Jumat, 25 April 2025
LIVE UPDATE
Dokter Qory Alami Trauma Kerap Jadi Korban KDRT dari Sang Suami, P2TP2A: Masih Menutup Diri
Sabtu, 18 November 2023
TRIBUNNEWS UPDATE
Perkosa & Bunuh Anak Kandung Gegara Dendam Dihina Tak Bisa Nafkah: Saya Sakit Hati Dibilang Gitu
Selasa, 18 Juli 2023
Terkini Nasional
Ibu dan Kedua Anaknya berhasil diamankan P2TP2A, dari Kejaran Ayah Kandung yang Lakukan Pencabulan
Minggu, 12 Februari 2023
Terkini Nasional
NT Mama Muda Jambi Mengaku Jadi Korban Pemerkosaan 8 Bocah Tangan Dipegangi hingga Kepala Diinjak
Jumat, 10 Februari 2023
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.