Kamis, 15 Mei 2025

Terkini Metropolitan

Reuni 212 Dipindahkan dari Jakarta ke Masjid Az Zikra Bogor, Wakil Gubernur DKI: Harus Mendapat Izin

Selasa, 30 November 2021 09:49 WIB
Warta Kota

TRIBUN-VIDEO.COM - Lokasi gelaran Reuni 212 akhirnya ditetapkan. Apabila sebelumnya acara tersebut rencananya akan dilaksanakan di Jakarta, namun akhirnya Masjid Az Zikra Sentul, Bogor yang jadi pilihan.

Adapun kegitan ini tetap akan dilaksanakan tanggal 2 Desember 2021 serta dengan penerapan protokol kesehatan (prokes) secara ketat.

"Saya belum tahu persisnya. Tetapi yang pasti kami menghargai, menghormati keinginan teman-teman PA 212 yang ingin melaksanakan reuni," ucap Ariza di Gedung DPRD DKI Jakarta, Jakarta Pusat, Senin (29/11/21).

Baca: Lokasi Reuni 212 Telah Ditetapkan, Ternyata Dipindahkan ke Masjid Az Zikra di Bogor

"Namun, demikian seperti yang sudah sering kami sampaikan, kita masih di masa pandemi Covid-19 walaupun DKI Jakarta sudah memasuki level 1 tentu semua harus tetap waspada apalagi ini memasuki akhir tahun," tambahnya.

Kendati demikian, rencana diadakannya reuni 212 hingga saat ini masih belum mendapatkan izin dari Polda Metro Jaya, yang jadwalkan pada 2 Desember 2021 di kawasan Patung Kuda, Jalan Merdeka.

Baca: Pengacara HRS Tanggapi Seruan Banjiri Reuni 212: Respons Positif dan Bentuk Penghormatan ke HRS

"Semua proses kegiatan ada mekanisme dan aturannya karena memang memang kegiatannya tidak di tempat-tempat fasilitas DKI seperti di Monas ada prosedur yang harus dilalui yaitu harus mendapatkan izin keramaian dari Polda Metro Jaya," jelasnya.

Orang nomor dua di Ibu Kota ini mengatakan bahwa pelaksanaan reuni juga harus mendapat izin dari Satuan Tugas (Satgas) Covid-19.

"Sejauh yang saya tahu Polda Metro juga mensyaratkan harus ada izin dari Satgas Covid-19. Jadi saya kira teman-teman PA 212 akan mengerti dan mengetahui prosesnya, pungkasnya," tutupnya.(*)

Artikel ini telah tayang di WartaKotalive.com dengan judul Reuni 212 Dipindahkan ke Masjid Az Zikra, Meski Belum Dapat Izin Kepolisian

# Reuni 212 # Jakarta # Masjid Az Zikra # Bogor # Wakil Gubernur DKI Jakarta

Video Production: Putri Anggun Absari
Sumber: Warta Kota

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved