Viral Video
Viral Video Pria Panjat Patung GWK di Bali Bikin Heboh, Ternyata Petugas yang sedang Cek Kebocoran
TRIBUN-VIDEO.COM - Sebuah video yang memperlihatkan seorang pria berada di atas patung Garuda Wisnu Kencana (GWK) Cultural Park, viral di media sosial, Rabu (24/11/2021).
Dalam narasi yang diunggah beberapa media sosial menyebutkan, pria itu seolah akan melakukan aksi percobaan bunuh diri dengan cara melompat dari atas patung.
GM Marketing Communication dan Event GWK Cultural Park, Andre Prawiradisastra membantah adanya upaya bunuh diri dari atas patung GWK, seperti narasi yang beredar.
Menurutnya, orang yang terekam dalam video itu merupakan pegawai yang sedang melakukan perawatan.
"Itu maintenance rutin, jadi pegawai yang tiap tahun maintain kulit patung GWK setahun sekali. Itu tenaga profesional dan karyawan menggunakan pengaman dan sudah biasa dilakukan rutin," kata Andre saat dihubungi, Rabu (24/11/2021).
Andre menduga, video viral itu sengaja disebarkan oleh pihak-pihak yang tak bertanggung jawab.
Baca: Terungkap Fakta di Balik Video Batu Besar Longsor Menuju Permukiman di Magetan, Ternyata Disengaja
Baca: Modus Janjikan Kerja Bergaji Tinggi di Bali, Muncikari Ini Jual 29 Wanita ke Pria Hidung Belang
Video juga diedit menggunakan suara teriakan minta tolong dari seseorang.
Pihaknya saat ini tengah mengusut siapa pihak penyebar video. Meski begitu, manajemen belum berencana melaporkan itu kepada polisi.
"Kami sedang mengusut dan belum tahu siapa yang memviralkan. Kami sangat menyayangkan karena isu yang beredar tak sesuai dengan kenyataan," tuturnya.
Andre berharap kepada seluruh masyarakat untuk bijak menggunakan media sosial.
"Harapannya bijak bermedia sosial karena banyak sekali kejadian dan isu yang sebetulnya tak terjadi," pungkasnya.(*)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Viral, Video Pria Panjat Patung GWK di Bali Seolah Hendak Bunuh Diri, Ini Penjelasan Manajemen
# Garuda Wisnu Kencana # Viral Video # Petugas # penyebar video
Tribunnews Update
Viral Siswi SMK Minta Petugas Damkar Jadi Walinya di Acara Kelulusan, Gantikan Orangtua yang Tak Ada
Selasa, 6 Mei 2025
Tribunnews Update
Direktur Bina Haji Tegaskan Tak Ada Tambahan Petugas Haji 2025, Ungkap Alasan Ada PPIH Gelombang II
Senin, 5 Mei 2025
TRIBUN VIDEO UPDATE
Viral Oknum Polisi di Ternate Todong Pisau ke Warga, Emosi Tak Terima sang Ibu Dapat Kekerasan
Senin, 5 Mei 2025
Viral News
Klarifikasi Walkot Tual Usai Dituding Sawer Biduan di Kelab Malam, Bakal Polisikan Penyebar Video
Senin, 5 Mei 2025
TRIBUNNEWS UPDATE
Viral Video Pelantikan Ketua GRIB Bali Berlatar Belakang Bendera Gerindra, Sekretaris Partai Bantah
Minggu, 4 Mei 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.