TRIBUNNEWS UPDATE
Koalisi Masyarakat Peduli Korban Kekerasan Seksual Mendesak KPI Terkait Kasus Pelecehan Seksual MS
TRIBUN-VIDEO.COM - Koalisi Masyarakat Peduli Korban Kekerasan Seksual akan mengadakan audiensi di kantor Komisi Penyiaran Indonesia (KPI).
Audiensi tersebut dilakukan atas dugaan pelecehan seksual yang dialami pegawai KPI berinisial MS.
Koalisi Masyarakat Peduli Korban Kekerasan Seksual akan mendatangai Komisi Penyiaran Indonesia (KPI).
Rencananya mereka akan mendatangi KPI untuk melakukan audiensi atas dugaan pelecehan seksual yang dialami MS.
"Kami dari Koalisi Masyarakat Peduli Korban Kekerasan Seksual Dalam Lembaga Negara akan melakukan audiensi ke Kantor Komisi Penyiaran Indonesia (KPI)," tulis rilis pers dari Koalisi Masyarakat Peduli Korban Kekerasan Seksual yang diterima Tribunnews.com, Selasa (5/10/2021).
Baca: Lakukan Pelecehan Seksual saat Krisis Ebola di Kongo, Puluhan Staf WHO Diberi Sanksi
Setidaknya ada lima poin agenda yang akan disampaikan.
Satu diantaranya yaitu meminta Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) secara terbuka dan transparan dalam menyelesaikan kasus kekerasan seksual yang menimpa MS di lingkungan kerja dalam internal KPI.
Rencananya audiensi akan berlangsung di Kantor KPI Pusat, Jakarta Pusat.
Setidaknya terdapat tujuh perwakilan koalisi masyarakat peduli korban kekerasan seksual dalam negeri yang turut hadir dalam audiensi ini.(Tribun-Video/Mei Sada Sirait)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Ini 5 Poin Desakan Koalisi Masyarakat Peduli Korban Kekerasan Seksual untuk KPI Terkait Kasus MS
# TRIBUNNEWS UPDATE # kekerasan seksual # KPI # Komisi Penyiaran Indonesia
Reporter: Mei Sada Sirait
Video Production: Unzila AlifitriNabila
Sumber: Tribunnews.com
Tribunnews Update
Rangkuman Perang India-Pakistan: New Delhi Digempur Rudal Buatan China, India Murka kepada Trump
1 hari lalu
Tribunnews Update
Isak Tangis Keluarga Pecah saat Kang Dedi Janji Biayai Sekolah Anak Korban Ledakan Amunisi di Garut
1 hari lalu
Tribunnews Update
Bantah Roy Suryo & Yakin Ijazah Jokowi Asli, Peradi: Barang Palsu Dibawa, Itu Bunuh Diri Namanya
1 hari lalu
Tribunnews Update
Pesawat Kargo Y-20 China Dikirim ke Pakistan, Berisi Amunisi Militer Lawan India, Ini Kata Tiongkok
1 hari lalu
Tribunnews Update
TB Hasanuddin Duga Warga Sipil yang Tewas dalam Ledakan Maut di Garut Jabar Dipekerjakan TNI AD
1 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.