Selasa, 11 November 2025

Terkini Daerah

Gubernur Minta Sediakan Tempat Evakuasi Untuk Para Korban Kebakaran di Manokwari

Jumat, 1 Oktober 2021 09:00 WIB
Tribun papuabarat

Laporan Wartawan TribunPapuaBarat.com, Safwan Ashari Raharusun

TRIBUN-VIDEO.COM, Gubernur Papua Barat, Dominggus Mandacan meminta pemerintah Kabupaten Manokwari, untuk segera menyiapkan gelanggang olahraga (GOR), balai latihan kerja (BLK) dan gedung wanita, sebagai tempat penampungan sementara para korban kebakaran.

"Ini adalah rumah (pemukiman) nelayan, jadi bersambung semuanya," ujar Mandacan, kepada sejumlah awak media, Kamis (30/9/2021).

Saat ini, pihaknya meminta kepada kelurahan dan RT agar segera menyiapkan data warga yang menjadi korban.

Baca: Pemerintah Papua Barat akan Datangkan Vaksin Pfizer, Rencananya Dialokasikan ke Sorong dan Manokwari

Baca: Puluhan Rumah di Borobudur Manokwari Dilalap Si Jago Merah, Api Cepat Menyebar karena Angin Kencang

Baca: Terprovokasi Kabar Hoaks seusai Ada Napi yang Diduga Kabur, Warga Manokwari Blokade Jalan Utama

"Langkah yang kita harus ambil sekarang adalah memberikan makanan jadi, dan Kabupaten punya tanggungjawab hari ini," tuturnya.

Selanjutnya, pihaknya dari Provinsi akan segera menyuplai bahan makanan agar untuk membuat dapur umum besok.

Selain itu, Mandacan juga menambahkan, saat ini pihaknya telah berkoordinasi dengan Kepala Dinas Kesehatan, untuk melakukan pemeriksaan kesehatan bagi para korban.

(*)

Artikel ini telah tayang di Tribunpapuabarat.com dengan judul Keadaan Darurat, Gubernur Minta Bupati Siapkan Tiga Tempat untuk Korban Kebakaran Manokwari

Editor: Bintang Nur Rahman
Video Production: Cesar Aini Soekendro
Sumber: Tribun papuabarat

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved