HOT TOPIC
Anak Tega Bacok Ayah di Depan Ibu Hanya Karena Masalah Ayam, Pelaku Tewas seusai Terjun ke Sungai
TRIBUN-VIDEO.COM - Seorang anak di bawah umur dengan inisial AR (16) dengan sadis membacok ayah kandungnya sendiri.
Kasus pembacokan itu terjadi di Desa Tulo Kecamatan Dolo Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah, Minggu (26/9/2021).
Setelah melancarkan aksinya, pelaku kemudian mengakhiri hidupnya dengan terjun ke sungai.
Akibat kejadian ini, ayah dan pelaku meninggal dunia.
Kapolres Sigi AKBP Yoga Priyahutama, melalui Kasubbag Humas Polres Sigi Iptu Ferri Triyanto saat dikonfirmasi membenarkan kejadian tersebut.
"Memang benar kejadian pembacokan oleh salah satu anak dengan inisial AR (16) di Kecamatan Dolo sekitar pukul 10.30 Wita mengakibatkan tiga orang korban," ujarnya, Minggu (26/9/2021).
Bahkan atas kejadian ini, dua warga yang melerai aksi itu mengalami luka-luka.
Dua warga yang menjadi korban yakni AH (23) dan TM (56), yang masih ada hubungan keluarga dengan pelaku.
Mengutip TribunPalu.com, kejadian bermula saat pelaku bertanya kepada bapaknya persoalan ayam.
"Pelaku menanyakan apakah ayam di dalam kandang sudah di keluarkan atau belum, dan sang ayah menjawab sudah di keluarkan," kata IPTU Ferri, Minggu malam.
Baca: Bacok Ayah di Depan Ibu hingga Tewas karena Ayam, Pelaku Melarikan Diri dan Terjun ke Sungai
Tanpa alasan yang jelas, pelaku tiba-tiba saja langsung melemparkan batu ke korban.
Tak cukup sampai di situ, pelaku juga mengambil parang dan langsung menganiaya ayahnya secara membabi buta.
"Tidak tahu kenapa, tiba-tiba pelaku langsung melemparkan batu ke ayahnya dan mengambil parang."
"Langsung membacok korban berkali-kali di bagian badan dan muka korban," ungkapnya.
Melihat itu, ibu pelaku berinisial SA langsung berlari meminta bantuan kepada tetangganya untuk melerah anak dan suaminya.
Tetangganya berinisial TM dan AH langsung bergegas menuju lokasi.
Namun, pelaku malah langsung membalik dan mengayunkan parang ke arah kedua tetangganya.
Warga sekitar yang melihat kejadian itu kemudian menghubungi pihak kepolisian.
Sementara itu sesaat setelah pelaku AR membacok ayahnya dan kedua warga lainnya, pelaku berusaha melarikan diri menuju ke arah sungai.
AR tanpa pikir panjang, langsung melompat kearah sungai untuk melarikan diri dari kejaran petugas Kepolisian
Akibat tidak bisa berenang, pelaku ditemukan dalam keadaan sudah tidak bernyawa.
"Saat itu juga polisi bersama warga langsung mengevakuasi pelaku yang meninggal untuk dibawa ke rumahnya untuk dimakamkan."
"Saat ini polisi juga masih melakukan pengembangan terkait kasus ini," paparnya.(Tribun-Video.com/ TribunPalu.com)
*Berita atau artikel ini tidak bertujuan memberi contoh tindakan bunuh diri.
Pembaca yang merasa memerlukan layanan konsultasi masalah kejiwaan, terlebih pernah terbersit keinginan melakukan percobaan bunuh diri, jangan ragu bercerita, konsultasi atau memeriksakan diri ke psikiater di rumah sakit yang memiliki fasilitas layanan kesehatan jiwa.
Berbagai saluran telah tersedia bagi pembaca untuk menghindari tindakan bunuh diri, satu di antaranya adalah Hotline Psychology Mobile RSJD dr. Arif Zainudin Surakarta 08122551001.(*)
Artikel ini telah tayang di TribunPalu.com dengan judul Hanya karena Ayam, Anak Tega Bacok Ayah Kandung di Depan Ibu, Pelaku Tewas Usai Terjun ke Sungai
Reporter: Rena Laila Wuri
Video Production: Ghozi LuthfiRomadhon
Sumber: Tribunnews.com
Viral di Medsos
Baru Selesai Akad Nikah, Pengantin Pria Tiba-tiba Dikeroyok 3 Orang, Diduga Gegara Mahar Tak Sesuai
Sabtu, 26 April 2025
Live Update
Perayaan 10 Tahun Kampung Baru Fair 2025 di Sulawesi Tengah Diwarnai Pertunjukan Khas Seni Lokal
Rabu, 9 April 2025
Selebritis
Terkuak Wasiat Ray Sahetapy Sebelum Meninggal, Sejak Lama Pendam Keinginan ini
Jumat, 4 April 2025
Live Update
Persiapan Pengamanan Malam Takbiran dan Idul Fitri di Palu, Kapolda Sulteng Tinjau Pos Terpadu
Minggu, 30 Maret 2025
Live Update
Jelang Lebaran 2025, Pemudik dari Pelabuhan Pantoloan Palu Menurun Dibanding Tahun Sebelumnya
Sabtu, 29 Maret 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.