Terkini Daerah
Polres Lombok Barat Gelar Operasi Patuh Rinjani 2021: Pelanggar Tidak Ditilang
Laporan Wartawan TribunLombok.com, Sirtupillaili
TRIBUN-VIDEO.COM - Polres Lombok Barat mulai mengelar operasi patuh Rinjani 2021, di sejumlah titik.
Operasi Patuh Rinjani 2021 ini digelar selama 14 hari.
Terhitung mulai 20 September sampai 3 Oktober 2021 mendatang.
Razia ini serentak dilakukan seluruh jajaran Polda NTB.
Di hari pertama, Polres Lombok Barat menggelar operasi di bundaran GMS Gerung.
Kapolres Lombok Barat AKBP Bagus S. Wibowo melalui Kasat Lantas Iptu Agus Rachman menjelaskan, operasi digelar untuk menekan angka kecelakaan lalu lintas.
Baca: Pemotor Pemilik Knalpot Brong yang Kena Razia Hancurkan Sendiri Knalpot Brongnya Pakai Palu
Juga meminimalisir angka penyeberan Covid-19.
Ia menegaskan, dalam operasi kali ini, polisi tidak melakukan penindakan berupa tilang.
Petugas akan diberikan teguran bila menemukan pelanggaran.
“Tidak ada tilang, namun akan memberikan surat teguran bila menemukan masyarakat yang belum disiplin berlalulintas, maupun protokol kesehatan,” katanya.
Sasaran kegiatan yakni mengedukasi masyarakat agar tertib berlalulintas.
Baca: Target 41 Ribu Dosis Vaksin Disuntikkan Tiap Hari ke Warga di Lombok Tengah
Disiplin protokol kesehatan guna menciptakan keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas.
“Dalam pelaksanaan operasi, sasarannya adalah pengendara roda dua maupun roda empat,” ujarnya.
Dalam operasi ini, polisi memberikan sosialisasi terkait tertib berlalulintas dan didiplin dalam protokol kesehatan.
“Kita melaksanakan kegiatan himbauan secara langsung maupun memberikan brosur, himbauan menggunakan poster, baliho-baliho atau banner,” katanya.
Kegiatan ini juga dilakukan terhadap pelaku-pelaku usaha, baik di pasar maupun tempat-tempat wisata.
“Untuk bersama-sama menjaga keamanan dan keselamatan baik dalam berlalulintas, maupun protokol kesehatan,” pungkasnya.
(*)
Artikel ini telah tayang di TribunLombok.com dengan judul Razia Lalu Lintas Dimulai, Polres Lombok Barat Tidak Tilang Pengendara
# Polres Lombok Barat # Polda NTB # AKBP Bagus S Wibowo # razia
Video Production: Ardrianto SatrioUtomo
Sumber: Tribun Lombok
Live Update
Razia Suramadu Sisi Madura, Kasat Lantas Tegaskan! Target Bangkalan Bebas dari Motor Bodong
7 hari lalu
Live Update
Aparat Kepolisian Belakangan Gencar Razia Motor, Kapolres: Misi Kami, Bangkalan Bersih dari Curanmor
Sabtu, 3 Mei 2025
Live Update
Pedagang Desak Pemerintah Sediakan Lokasi Layak di Pasar Batu Cermin Imbas Sering Jadi Sasaran Razia
Selasa, 29 April 2025
Live Update
Dikira Ada Razia, Kerumunan Polwan di Dekat Plaza Balikpapan Ternyata Lagi Bagi-bagi Bunga Mawar!
Senin, 21 April 2025
Live Update
2 Sopir Kabur Tinggalkan Truk ODOL di Ponorogo karena Terjaring Razia, Sebabkan Jalan Rusak
Kamis, 17 April 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.