Olahraga
Henrique Marcelino Direkrut, Jacksen F Tiago Yakin Persipura Bisa Lebih Agresif Bermain
TRIBUN-VIDEO.COM - Pelatih Persipura Jayapura, Jacksen F Tiago mengungkapkan alasan memilih Henrique Marcelino Motta untuk masuk dalam timnya.
Diketahui pemain baru, yakni Henrique Marcelino Motta bergabung dengan Mutiara Hitam, pada Sabtu (24/7/2021).
Sesampainya di Papua pemain bek tersebut langsung berkeliling bersama rekan barunya Yevhen Bokashvili.
Dari pantauan Jacksen F Tiago, Henrique Marcelino Motta langsung membuatnya tak segan untuk memilih dirinya.
Pasalnya kemampuannya dalam bertahan dan menyerang sama baiknya.
Baca: Persipura Jayapura Bersiap Kembali ke Malang, Setelah Dua Minggu Berlibur
Bahkan sebagai pemain Brasil dirinya mempunyai ciri khas tim samba yakni baik dalam memainkan bola.
"Alasan saya memilih dia (Motta), karena punya kemampuan bertahan dan menyerang sama bagusnya."
"Dia juga punya keterampilan dengan bola yang baik," katanya seperti dikutip Tribun Papua dari Bolasport.com.
Menurutnya ketika Motta memegang bola, dirinya dapat mengaliri bola ke sektor lain.
Baca: Menangis Saat Boaz & Tipa Didepak Persipura, Jack Komboy: Saya Tak Layak Gabung Manajemen
Hal itulah yang membuat Jacksen F Tiago menilai dengan adanya Motta maka timnya dapat bermain lebih agresif lagi.
"Begitu Henrique (Marcelino) Motta dapat bola, dia tidak hanya bisa mengoper bola, tapi dia bisa mendorong bola ke depan sehingga kami bisa lebih agresif," jelasnya.
Tidak hanya itu, perawakan Motta sama seperti dua pemain asal Brasil yang sudah lama bermain di Indonesia.
Kedua pemain tersebut adalah Jaimerson Xavier (Madura United) dan Otavio Dutra (Persija).(*)
# Henrique Marcelino Motta # Jacksen F Tiago # Persipura # Persipura Jayapura
Baca berita lainnya terkait Persipura Jayapura
Artikel ini telah tayang di Tribun-Papua.com dengan judul Henrique Marcelino Direkrut, Jacksen F Tiago Yakin Persipura Bisa Lebih Agresif Bermain
Sumber: Tribun Papua
Regional
Taklukkan Persibo Bojonegoro 2-1, Persipura Jayapura Berhasil Bertahan di Liga 2 Musim Depan
Minggu, 2 Maret 2025
Liga 2 Indonesia
Royalitas Suporter BCN 1963, Tetap Dukung Sang Jenderal Persipura Walaupun Kini Bernasib Turun Kasta
Kamis, 13 April 2023
Olahraga
Respons Hugo Samir soal RI Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20: Kecewa, Itu Impian Saya!
Kamis, 30 Maret 2023
Olahraga
Sikap Persipura soal Kompetisi Liga 2 Dihentikan: "Ketum PSSI Tak Konsisten dengan Janjinya"
Senin, 6 Maret 2023
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.