TRIBUNSHOPPING
7 Manfaat Kacang Hijau Bagi Kesehatan Tubuh, Dapat Melindungi Janin Saat Kehamilan
TRIBUN-VIDEO.COM- Kacang hijau bisa diolah menjadi masakan yang beragam.
Dilain fungsinya tersebut, kacang hiaju ternyata memiliki banyak manfaat bagi kesehatan tubuh.
Pasalnya, kacang hijau mengandung Kalsium, Zat besi, Kalium, Fosfor, Magnesium, dan beragam vitamin, seperti vitamin A, vitamin B, folat, vitamin C, vitamin E, dan vitamin K.
Dengan banyaknya kandungan didalam kacang hijau membuatnya banyak diincar orang disamping manfaatnya bagi kesehatan.
Berikut ini dikutip dari beberapa sumber, manfaat kacang hijau bagi kesehatan:
1. Memperkuat kekebalan tubuh
Kacang hijau kaya akan polisakarida, yakni jenis karbohidrat kompleks dengan serat yang tinggi.
Penelitian pada hewan menunjukkan bahwa polisakarida yang diambil dari kacang hijau punya manfaat mengaktifkan sel darah putih yang disebut makrofag.
Selain itu, ada pula kandungan fitonutrien yaitu zat kimia alami tumbuhan yang bekerja sebagai zat antibengkak.
Fitonutrien pada kacang yang berkerabat dengan kedelai ini mampu menetralkan bakteri, virus, dan mikroba lainnya yang menyebabkan infeksi.
2. Menurunkan kolesterol
Zat antioksidan yang ada pada kacang hijau dapat membantu menurunkan kolesterol total serta low-density lipoprotein dan trigliserida yang merupakan kolesterol jahat.
Antioksidan pada kacang hijau memicu produksi empedu, cairan yang menguraikan lemak dan kolesterol pada proses pencernaan.
3. Menurunkan risiko penyakit jantung
Sebuah penelitian menunjukkan bahwa kacang hijau juga bermanfaat dalam menurunkan tekanan darah serta mengurangi risiko terkena penyakit jantung dan diabetes.
Hal ini diduga berkaitan dengan kandungan antioksidan dan nutrisi penting di dalamnya yang bersifat antiradang.
4. Menambah stamina tubuh
Kacang hijau juga dapat menambah stamina tubuh yang mana kacang hijau sering dikenal sebagai sumber energi.
Hal ini berkat kandungan karbohidrat kompleks yang ada di dalamnya.
Selain itu, jenis karbohidrat ini juga dapat mengatasi rasa lelah dan bisa membuat Anda lebih semangat dalam menjalani aktivitas sehari-hari.
5. Menurunkan risiko osteoporosis
Kacang hijau juga mengandung magnesium dalam jumlah yang tidak sedikit.
Di dalam 100 gram kacang hijau, setidaknya terdapat 97 miligram magnesium yang dibutuhkan tubuh untuk mencegah kondisi kekurangan magnesium.
Menurut penelitian, meningkatkan asupan magnesium dari makanan atau suplemen dapat menambah kepadatan mineral tulang pascamenopause pada wanita dan lansia.
6. Melancarkan pencernaan
Kacang hijau dikenal kaya akan serat dan pati.
Kedua kandungan tersebut diketahui dapat membantu pertumbuhan bakteri baik dalam usus dan melancarkan saluran pencernaan.
7. Melindungi janin saat kehamilan
Kacang hijau mengandung folat cukup tinggi.
Oleh karena itu, kacang hijau dianggap baik untuk wanita yang merencanakan kehamilan atau sedang dalam masa kehamilan.
Mencukupi kebutuhan asam folat selama masa kehamilan dapat memberikan perlindungan pada bayi agar terhindar dari kelahiran prematur, keguguran, berat badan lahir rendah, atau lahir dengan kelainan saraf.
(RENI DWI/TRIBUNSHOPPING.COM)
Artikel ini telah tayang di Tribunshopping.com dengan judul 7 Manfaat Kacang Hijau Bagi Kesehatan Tubuh, Dapat Melindungi Janin Saat Kehamilan
# Kacang hijau # TRIBUNSHOPPING # manfaat kacang hijau
Video Production: Restu Riyawan
Sumber: Tribun Video
Ramadhan 2023
Resep Es Lilin Kacang Hijau Simple Cocok untuk Menu Berbuka dan Ide Jualan
Minggu, 26 Maret 2023
Health
Konsumsi Kacang Hijau Baik untuk Tubuh, Cegah Penyakit Jantung hingga Gula Darah
Jumat, 24 Maret 2023
Lifestyle
Manfaat Konsumsi Kacang Hijau bagi Ibu Hamil, Bisa Mencerdaskan Janin
Sabtu, 4 Februari 2023
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.