Terkini Nasional
Terjadi Laka Lantas di Pos Penyekatan Mudik Gamon, Karawang, Satu Orang Pengendara Dibopong Petugas
Laporan Reporter Tribunnews.com, Rizki Sandi Saputra
TRIBUN-VIDEO.COM - Terjadi kecelakaan lalu lintas beruntun antar para pemotor, tepat di depan pos penyekatan mudik di Jalan Gamon, Karawang, Jawa Barat, Sabtu (8/5/2021).
Berdasarkan pantauan Tribunnews.com di lokasi sekira pukul 21.30 WIB, kecelakaan tersebut melibatkan tiga pengendara sepeda motor.
Mulanya, salah seorang pengendara motor terpantau memicu kendaraannya dengan kecepatan yang lumayan tinggi.
Seketika kendaraan tersebut hilang kendali dan menabrak barier pembatas jalan pos penyekatan mudik.
Pengendara yang tidak diketahui identitasnya itu jatuh terperosok, namun tak berselang lama, pemotor lain yang berada di belakangnya langsung menabrak.
Baca: Kisah Sejumlah Pemudik yang Rela Lakukan Apapun Demi Pulang Kampung, Terobos Pos Penyekatan
Tabrakan beruntun pun tak bisa dihindari, dari kejadian tersebut terdapat satu orang yang diduga merupakan pengendara motor yang menabrak pengendara pertama harus diangkat oleh petugas keamanan setempat.
Hal itu dilakukan untuk memberikan perawatan lanjutan.
Sebab, pria itu terlihat tidak bisa bangun dari lokasi setelah insiden tabrakan terjadi.
Saat kejadian, pihak keamanan di pos penyekatan Gamon, Karawang, Jawa Barat tengah melonggarkan penyekatan.
Hingga berita ini ditayangkan, pihak keamanan masih melakukan pemeriksaan kepada para pengendara tersebut.
Sedangkan, untuk pengendara yang harus dibopong oleh petugas, masih dalam perawatan.(*)
# pos penyekatan # Karawang # Laka Lantas # Pos Gamon Karawang # Kecelakaan lalu lintas
Reporter: Rizki Sandi Saputra
Video Production: Fitriana SekarAyu
Sumber: Tribunnews.com
Terkini Daerah
Karawang Diteror! Misteri Tengah Malam Pintu Diketuk Tanpa Ada Sosok, hingga Uang Raib Tiba-tiba
4 hari lalu
Nasional
BREAKING NEWS: Laka MAUT Beruntun! 11 ORANG TEWAS di Kalijambe Jalan Magelang-Purworejo
Rabu, 7 Mei 2025
Regional
Polres Karawang Ringkus Komplotan Spesialis Pembobol ATM Minimarket, 1 Ditembak karena Melawan
Senin, 5 Mei 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.