Sabtu, 10 Mei 2025

Tribunnews Update

Prabowo Bantah Disebut Tak Akan Terima Gaji, Rumah, dan Mobil Dinas: Beritanya Dari Mana?

Kamis, 31 Oktober 2019 23:37 WIB
Kompas.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Menteri Pertahanan Prabowo Subianto mengomentari kabar yang menyebut dirinya tak akan menerima gaji sebagai menteri.

Dikutip dari Kompas.com, Prabowo Subianto juga secara tegas membantah kabar tersebut.

Menurutnya, ia tetap akan menerima gaji sebagai menteri.

Ia mengaku akan menggunakan gaji tersebut sebaik-baiknya.

Prabowo justru heran dengan berita yang menyebut dirinya tak akan mengambil gaji.

Ia juga mencari asal muasal berita yang menyebut dirinya tak akan menerima gaji.

Tak hanya itu, Prabowo juga menuturkan bahwa dirinya tetap akan menggunakan mobil dan juga rumah dinas.

Meski begitu, Prabowo mengatakan bahwa ia akan tetap tinggal di rumahnya di Bukit Hambalang di Bojong Koneng Bogor, dan sesekali akan menggunakan rumah dinas.

Informasi bahwa Prabowo tak akan menerima gaji sebagai menteri sebelumnya diketahui disampaikan oleh juru bicaranya sendiri, Dahnil Anzar Simanjuntak.

Dahnil menginformasikan hal ini melalui akun Twitter-nya.

Ketua DPP Partai Gerindra Desmond J Mahesa mengamini hal itu. Desmond mengatakan, sebagai seorang pengusaha, Prabowo tentu sudah merasa cukup dengan harta kekayaan yang dimilikinya sehingga tak mengambil gaji sebagai menhan.

(Tribun-Video.com/Nila)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Bantah Dahnil, Prabowo Tegaskan Akan Terima Gaji, Rumah, dan Mobil Dinas.

ARTIKEL POPULER:

Baca: Prabowo Kunjungi Mabes TNI di Cilangkap dan Disambut Baik

Baca: Prabowo Bantah Dirinya Tak Ambil Gaji sebagai Menteri Pertahanan di Kabinet Indonesia Maju

Baca: Presiden Jokowi Ingatkan Prabowo Jangan Banyak Impor di Bidang Pertahanan

TONTON JUGA:

Reporter: Nila
Video Production: bagus gema praditiya sukirman
Sumber: Kompas.com

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved