Sabtu, 8 November 2025

Terkini Daerah

Semarakkan Ulang Tahun Ketujuh Rumah Besar Flobamora Papua Barat

Senin, 26 September 2022 13:54 WIB
Tribun papuabarat

TRIBUN-VIDEO.COM - Puncak perayaan ulang tahun ketujuh Rumah Besar Flobamora Papua Barat, digelar meriah, di aula SMA Katolik Villanova, Kampung Susweni, Distrik Manokwari Timur, Kabupaten Manokwari, Papua Barat, Minggu (25/9/2022) sore.

Warna-warni budaya khas Nusa Tenggara Timur (NTT) menyemarakkan syukuran yang bertajuk tema “Bersatu untuk Merajut Masa Depan Flobamora yang Lebih Baik”.

Mulai dari pakaian, tarian, nyanyian, dan makanan, ditampilkan dengan apik oleh tiap tungku atau Kabupaten/Kota di NTT.

Tak hanya sebatas dari Flores, Sumba, Timor, dan Alor (Flobamora).

Sebab, NTT memiliki 21 kabupaten dan satu satu kota, yang beragam dari segi bahasa dan adat istiadat.

Hal ini selaras dengan sub tema yang diangkat dalam ulang tahun ketujuh Rumah Besar Flobamora Papua Barat ini, yakni menumbuhkan pikiran positif dalam keberagaman.

Baca: Hadiri Syukuran ke-7 Rumah Besar Flobamora, Pangdam Kasuari Disambut Tarian Cakalele dari Alor

Seperti dari pantauan TribunPapuaBarat.com, Tarian Cakalele dari Kabupaten Alor menyambut kehadiran Panglima Komando Daerah Militer (Pangdam) XVIII/Kasuari, Mayjen TNI Gabriel Lema.

Tarian Ja'i dari Tungku Bajawa Nagakeo dan tarian Gawi juga dipertontonkan oleh para penari cilik. Dilanjutkan tarian tenun dari tungku Kefa.

Tamu yang hadir juga dihibur dengan penampilan tarian dolo-dolo dari Kabupaten Lembata. Serta tarian lego-lego dari Tungku Alor.

Potret sasando, komodo, ikan paus, dan beragam motif tenun ikat Flobamora NTT menghiasi latar belakang panggung aula.

Selain Rumah Besar Flobamora Papua Barat, momen ulang tahun ketujuh ini juga dirayakan oleh Persatuan Perempuan Flobamora (PPF) Papua Barat.

Baca: Ritual Adat Digelar di Stadion Ora Flobamorata Labuan Bajo, Buka Rangkaian Open Turnamen Bupati Cup

Sekaligus ulang tahun pertama bagi Angkatan Muda Flobamora (AMFlora) Papua Barat.

Ketua Umum Kerukunan Rumah Besar Flobamora Papua Barat, Clinton Tallo dan Pangdam Kasuari tampak mengenakan busana bermotif Sumba.

Sejumlah pejabat Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) tingkat Provinsi Papua Barat dan Kabupaten Manokwari, turut hadir dalam syukuran ketujuh Rumah Besar Flobamora Papua Barat itu.

Jargon 'Beta Flobamora, Beta NTT', berulang kali digaungkan oleh Ketua Umum Kerukunan Rumah Besar Flobamora Papua Barat, dan tamu undangan yang hadir. (*)

Artikel ini telah tayang di Tribunpapuabarat.com dengan judul Warna-warni Budaya NTT Semarakkan Ulang Tahun Ketujuh Rumah Besar Flobamora Papua Barat

#ulang tahun #Rumah Besar Flobamora #Papua Barat #Flobamora

Baca Artikel Lainnya di Sini

Sumber: Tribun papuabarat

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved