Selasa, 18 November 2025

Terkini Nasional

Istri Pertama Habib Bahar Keluarkan Bukti Transfer Uang, Fadlun Siap Penjarakan Helwa Bachmid

Senin, 17 November 2025 17:12 WIB
Bangka Pos

Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru.

TRIBUN-VIDEO.COM - Di tengah ramainya pengakuan Helwa Bachmid yang merasa tak dinafkahi oleh Habib Bahar, istri pertama Habib Bahar, Fadlun Faisal Balghoits, muncul memberikan pembelaan.

Fadlun berani berkata demikian lantaran ia memiliki bukti berupa riwayat transfer yang diberikan untuk Helwa Bachmid.

Tak hanya nafkah, Fadlun bahkan menyebut Habib Bahar memberikan fasilitas lain seperti mobil untuk mengantar jemput tiap kali dibutuhkan.

Kini terkait cerita yang diviralkan Helwa Bachmid, Fadlun mengancam akan melakukan pelaporan dengan tuduhan undang-undang ITE.

Menurut Fadlun, apa yang diungkap Helwa adalah fitnah sehingga ia berhak melaporkannya ke polisi atas hal tersebut.

Baca: Tuding 80 Persen Kepala Desa Korupsi, Kantor DPRD Banyuwangi Langsung Digeruduk Ratusan Massa

Baca: Tembakan Tank Israel Hampir Hantam UNIFIL, Alasan Salah Identifikasi Dinilai Tak Masuk Akal


"Aku laporin sampai dipenjara," tegas Fadlun.

Fadlun juga mengungkap kesiapannya untuk merawat anak Helwa bila nanti ibunya dipenjara.

"Tenang saya siap rawat anaknya kalau emaknya dipenjara."

Artikel ini telah tayang di BangkaPos.com dengan judul Biodata Fadlun Faisal Balghoits, Istri Pertama Habib Bahar bin Smith, Ancam Penjarakan Helwa

#Istri Pertama #Habib Bahar #Helwa Bachmid #Transfer  

Editor: winda rahmawati
Video Production: Fitriana Dewi
Sumber: Bangka Pos

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved