Selasa, 4 November 2025

Terkini Nasional

KontraS Tegas Tolak Rencana Pemberian Gelar ke Soeharto sebagai Pahlawan Nasional

Jumat, 31 Oktober 2025 15:05 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Komisi untuk Orang Hilang dan Korban Tindak Kekerasan (KontraS) menolak rencana pemberian gelar Pahlawan Nasional untuk Presiden ke-2 Soeharto.

"Sosok Soeharto tidak layak menjadi Pahlawan Nasional lantaran rekam jejaknya dalam kejahatan HAM, praktik korupsi, kolusi, dan nepotisme, serta gaya kepemimpinan otoriter selama 32 tahun menjabat," kata Kepala Divisi Impunitas KontraS, Jane Rosalina Rumpia, kepada Tribunnews.com, Senin (27/10/2025).

Jane menegaskan, gelar Pahlawan Nasional seharusnya adalah bentuk penghargaan tertinggi dari negara.

Baca: PSI Berubah 180 Derajat, Kini Ngotot Ingin Soeharto jadi Pahlawan

Ia menyebut, gelar itu seharusnya diberikan kepada individu yang telah berjasa dalam perjuangan kemerdekaan, menjaga keutuhan negara, menjunjung tinggi nilai kemanusiaan, dan keadilan.

"Selama masa Orde Baru, ia (Soeharto) menjalankan pemerintahan dengan pola kekuasaan yang otoriter dan represif yang berdampak luas terhadap kehidupan rakyat Indonesia," ujar Jane.

(*)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul KontraS: Soeharto Tak Layak Jadi Pahlawan Nasional, Otoriter Selama 32 Tahun

# Soeharto # Pahlawan Nasional # Kontras

Editor: Fitriana SekarAyu
Video Production: Titis TiaraDewi
Sumber: Tribunnews.com

Tags
   #Kontras   #Pahlawan Nasional   #Soeharto

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved