TRIBUNNEWS UPDATE
Viral Pemilik Acara Diduga Kabur seusai Pesta Khitanan & Tinggalkan Rumah, Vendor Rugi Rp 12 Juta
Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru
TRIBUN-VIDEO.COM - Viral di media sosial sebuah video menampilkan seorang warga kabur setelah melakukan hajatan khitanan di Desa Bunut Seberang, Kabupaten Asahan Sumatera Utara.
Dalam video tersebut, menarasikan bahwa pemilik rumah melarikan diri sesuai melakukan hajatan khitanan.
Dikutip dari TribunMedan.com, Kamis (30/10), pria tersebut bernama Rudy Tan, yang merupakan pemilik acara, diduga kabur lantaran tidak mampu membayar sejumlah tagihan pesta.
Warga sekitar menyebut Rudy tak lagi tampak di rumah kontrakannya sejak acara khitanan berlangsung.
Menurut Kepala Dusun Desa Bunut Seberang yakni Suwatman, acara tersebut memang digelar sebagai pesta khitanan untuk anak Rudy.
Ia sempat melihat Rudy keluar rumah dengan alasan hendak membayar uang sayuran, namun setelah itu tidak pernah kembali lagi.
Dari keterangan yang diperoleh, Rudy diketahui merupakan pendatang yang sudah enam bulan tinggal di desa tersebut.
Berdasarkan data kependudukan, Rudy berasal dari Bangka Belitung dan hanya mengontrak rumah tempat hajatan digelar.
Suwatman menjelaskan, ada beberapa biaya pesta yang belum dibayarkan oleh Rudy, seperti teratak, dekorasi, serta bahan makanan berupa ayam dan daging.
Total keseluruhan tagihan yang ditinggalkan diperkirakan mencapai Rp12 juta.
Warga yang merasa dirugikan kemudian melaporkan kejadian ini kepada pihak berwajib.
Petugas dari Polsek Kota Kisaran telah mendatangi lokasi untuk meminta data dan keterangan terkait pemilik hajatan yang kabur tersebut.
Hingga kini, keberadaan Rudy Tan masih belum diketahui dan kasusnya tengah dalam proses penyelidikan.
(Tribun-Video.com)
Artikel ini telah tayang di Tribun-Medan.com dengan judul VIRAL, Usai Gelar Pesta Khitanan, Warga di Asahan Diduga Kabur Tinggalkan Tunggakan Rp 12 Juta
Reporter: Anggraheni WidyaWitari
Video Production: Muna Salsabila
Sumber: Tribunnews.com
TRIBUNNEWS UPDATE
Diperiksa Kejari 7 Jam soal Dugaan Korupsi, Wakil Wali Kota Bandung Erwin Berstatus Saksi
1 hari lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
Rocky Gerung Heran Menkeu Berubah Sikap soal Proyek Whoosh Era Jokowi: Koboi Akal Sehat Apa Cengeng?
1 hari lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
Dedi Mulyadi Tutup Operasional Tambang di Bogor, Pembangunan PSN Jalan Raya Bomang Tersendat
1 hari lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
Tawa Kapolri hingga Mendagri saat Prabowo Tunjuk-tunjuk Tangan Singgung Orang Titipan di Kepolisian
1 hari lalu
 
							 
							 
				 
				 
				 
				 
											 
											 
											 
											 
											
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.