Tribun Video Update
Setelah Luncurkan Misi Rahasia CIA, Trump Tunjuk Rubio Pimpin Eskalasi Besar 'Gulingkan' Maduro
TRIBUN-VIDEO.COM - Menteri Luar Negeri AS Marco Rubio akan memimpin eskalasi besar.
Di mana tujuan utamanya adalah 'menggulingkan' Presiden Venezuela Nicolas Maduro.
Mengutip Al Mayadeen pada (21/10), hal ini dilaporkan oleh sumber utama "The Wall Street Journal" pada Selasa (21/10) waktu setempat.
Lebih tepatnya dilaporkan bahwa Rubio diberi wewenang penuh atas kebijakan AS terhadap Amerika Latin.
Adapun ada dua tugas utama Rubio.
Termasuk, menghentikan dugaan aliran narkotika ke AS dan mengirimkan sinyal yang jelas kepada Maduro bahwa "ia tidak bisa lagi berkuasa".
Baca: Konflik AS-Venezuela Memanas! Trump Izinkan Operasi Rahasia CIA untuk Tingkapkan Upaya Lawan Maduro
Baca: 8 Kapal Militer AS dengan 1.200 Rudal Targetkan Venezuela, Maduro: Ancaman yang Benar-benar Kriminal
Rubio akan bertugas bersama dengan Kepala Staf Susie Wiles, Wakil Kepala Staf Stephen Miller, dan Jaksa Agung Pamela Bondi.
Sebagai informasi tambahan, beberapa minggu terakhir, AS telah melancarkan beberapa serangan mematikan.
Di mana dengan mengerahkan kapal perusak Angkatan Laut, pasukan operasi khusus, dan pesawat pengebom B-52 berkemampuan nuklir di dekat pantai Venezuela.
Mereka melakukan serangan terhadap kapal-kapal yang diduga penyelundup narkoba di Karibia.
Sehingga terkini, Marco Rubio ditunjuk untuk memimpin kampanye pemerintahan Trump.
Di mana, yang akan menggabungkan sanksi, peningkatan militer, dan tekanan diplomatik untuk menggulingkan Presiden Venezuela Nicolas Maduro.
(Tribun-Video.com)
Artikel ini telah tayang di Al Mayadeen dengan judul Rubio leading US campaign to oust Maduro through force, sanctions: WSJ
#Trump #CIA #Rubio #Maduro #Venezuela #DonaldTrump #MarcoRubio #MisiRahasia #BeritaDunia #BeritaTerbaru #PolitikDunia #AmerikaSerikat #ASVsVenezuela #KudetaVenezuela #OperasiRahasia #BeritaInternasional #BreakingNews #Washington #Caracas #PerangDinginBaru
Reporter: Yessy Arisanti Wienata
Video Production: Reka Alfa
Sumber: Tribunnews.com
Tribun Video Update
Maduro Kerahkan Aset Pertahanan ke Seluruh Negeri, Venezuela Siap Jaga Kedaulatan & Kemerdekaan
6 hari lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
Pemimpin Iran Sindir Trump Soal Klaim Hancurkan Nuklir: "Teruslah Bermimpi Jika Begitu!"
6 hari lalu
Tribun Video Update
Rangkuman Perang Timur Tengah: Khamenei Deklarasi Perang Lawan Trump, AS Perkuat Pangkalan di Suriah
6 hari lalu
Tribun Video Update
Rencana Prabowo Bangun Tanggul Laut Raksasa di Pantura Jawa: Lindungi 50 Juta Warga dari Naiknya Air
6 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.