Rabu, 29 Oktober 2025

Tribun-Video Update

Trump Ultimatum Hamas: Serahkan Senjata atau Israel akan Kembali Serang Gaza saat Gencatan Senjata

Kamis, 16 Oktober 2025 16:18 WIB
Tribunnews.com

Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru

TRIBUN-VIDEO.COM - Presiden Amerika Serikat Donald Trump mengeluarkan peringatan keras kepada kelompok Hamas agar melucuti seluruh senjatanya dan mematuhi perjanjian gencatan senjata di Jalur Gaza.

Trump menegaskan, jika Hamas menolak, ia akan memberi izin kepada Israel untuk kembali melakukan operasi militer di wilayah tersebut.

Dalam wawancara, Rabu (15/10/2025), Trump menyatakan bahwa Israel hanya menunggu satu kata darinya untuk melanjutkan pertempuran.

Ia menilai pembebasan tahanan dari Gaza merupakan langkah penting menuju stabilitas kawasan.

Baca: 24 Tahun di Penjara Israel, Tahanan Palestina Akhirnya Pulang ke Pelukan Keluarga

Baca: Rangkuman Israel-Gaza: Trump Setujui Operasi Militer Hamas namun juga Beri Lampu Hijau ke Israel

Menurutnya, Hamas kini tengah melakukan “pembersihan” terhadap kelompok bersenjata yang masih aktif di Gaza.

Menteri Pertahanan Israel Yisrael Katz disebut telah menginstruksikan militer untuk mempersiapkan operasi penuh bila Hamas menolak tawaran pelucutan senjata dari Trump.

Israel mengklaim langkah itu diperlukan untuk mengubah kondisi keamanan di Gaza dan memastikan Hamas tidak lagi memiliki kemampuan militer.

(Tribun-Video.com)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Ancam Hamas, Trump Bisa Izinkan Israel Serang Gaza Lagi

    
# Trump # Hamas # senjata # Israel

Editor: Bintang Nur Rahman
Reporter: Tita Amadhea
Video Production: Hadiyya QurrataAyyuun
Sumber: Tribunnews.com

Tags
   #Trump   #Hamas   #senjata   #Israel

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved