Nasional
MUKJIZAT DI TENGAH PUING: Haikal Bertahan 3 Hari di Reruntuhan, Kini Kondisinya Mulai Membaik
Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru
TRIBUN-VIDEO.COM - Haikal, korban robohnya gedung di kompleks Pondok Pesantren (Ponpes) Al Khoziny, Kecamatan Buduran, Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur (Jatim), berhasil dievakuasi pada Rabu (1/10/2025) siang.
Haikal adalah salah satu santri yang sudah tiga hari bertahan di bawah reruntuhan itu, alhamdulillah dia masih selamat.
“Iya, ada dua yang berhasil dievakuasi. Salah satunya Haikal. Dalam keadaan masih hidup, dan sekarang dibawa ke rumah sakit,” kata seorang petugas di lokasi kejadian.
Baca: Update Korban Ponpes Al Khoziny: Haikal Dievakuasi Usai 3 Hari Terjebak, Bau Anyir Tercium di Lokasi
Haikal sempat viral, karena video tentang dia yang sempat berkomunikasi dengan petugas SAR beredar luas di media sosial (medsos).
Padahal, saat itu Haikal berada di bawah reruntuhan bangunan dan terjebak di dalamnya.
Selain Haikal, ada satu lagi korban yang berhasil dievakuasi dalam waktu hampir bersamaan.
Namun, temannya ini dalam kondisi sudah tidak bernyawa.
Baca: Bau Anyir Tercium di Reruntuhan Ponpes Al Khoziny, Tim SAR Terus Lanjutkan Pencarian Korban
Kepala Basarnas Marsekal Madya TNI Mohammad Syafi, saat dikonfirmasi membenarkan adanya dua korban yang berhasil dievakuasi hari ini.
Tapi, dia tidak menyebut detailnya, hanya dikatakan memang ada dua.
“Satu meninggal dunia. Sehingga sejauh ini sudah ada empat korban meninggal dunia,” jawabnya.
Data sementara yang berhasil dihimpun, total sudah ada 4 korban meninggal dunia, 23 luka berat dan 75 orang korban luka ringan dalam peristiwa runtuhnya bangunan di Ponpes Al Khoziny Sidoarjo.
“Namun datanya masih dinamis. Yang jelas, kami terus berupaya untuk mengevakuasi para korban,” lanjutnya.
Selain Haikal, ada satu lagi korban yang berhasil dievakuasi dalam waktu hampir bersamaan. Namun. korban tersebut dalam kondisi sudah tidak bernyawa.
(*)
Artikel ini telah tayang di Surya.co.id dengan judul Kondisi Haikal, 3 Hari Bertahan Di Reruntuhan Pondok AL Khoziny, Sudah Membaik
# MUKJIZAT # PUING # Reruntuhan # Haikal # Reruntuhan # Kondisi # Ponpes Al Khoziny #
Video Production: Gianta Firmandimas Adya Mahendra
Sumber: Surya
Live Update
Lokasi Baru Ponpes Al-Khoziny Belum Diputuskan, Kemen PUPR Pastikan Pembangunan Bakal Dipercepat
Sabtu, 15 November 2025
Nasional
TITIK TERANG ! Menkeu Purbaya Yudhi Setuju Ponpes Al Khoziny Dibangun Gunakan APBN, Cak Imin Penentu
Senin, 20 Oktober 2025
Terkini Nasional
Menkeu Purbaya Setujui Bangun Ulang Ponpes Al Khoziny Pakai Dana APBN, Tunggu Persetujuan Cak Imin
Minggu, 19 Oktober 2025
Terkini Nasional
Menkeu Purbaya Setuju Pembangunan Ulang Ponpes Al Khoziny Pakai APBN: Tinggal Pak Muhaimin Saja
Minggu, 19 Oktober 2025
Terkini Nasional
Alasan Purbaya Setuju Pembangunan Ponpes Al-Khoziny Pakai APBN: Tinggal Pak Muhaimin
Minggu, 19 Oktober 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.