Tribunnews Update
Israel Perigatkan akan Hancurkan Gaza jika Hamas Tolak Gencatan Senjata, Serangan Terus Meningkat
Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru
TRIBUN-VIDEO.COM - Serangan udara Israel di Jalur Gaza kembali menewaskan puluhan warga sipil.
Menteri Pertahanan Israel, Israel Katz, memperingatkan akan menghancurkan Kota Gaza jika Hamas tidak memenuhi syarat gencatan senjata.
Ia menuntut pembebasan tawanan dan pelucutan senjata Hamas.
Namun, Hamas menolak.
Baca: Eko Partio Diduga Nantang Unggah Video Bak DJ seusai Joget di Sidang MPR, Buat Rakyat Auto Murka
Mereka hanya bersedia membebaskan tawanan jika perang dihentikan dan Palestina diakui sebagai negara.
Perdana Menteri Benjamin Netanyahu menyebut pihaknya memulai negosiasi pembebasan tawanan, tetapi juga menyiapkan operasi besar merebut Kota Gaza.
Sumber medis melaporkan sedikitnya 52 orang meninggal pada Jumat (22/8/2025).
Dari jumlah itu, 36 korban berasal dari Kota Gaza yang menjadi sasaran utama serangan.
Baca: Baru Dipuji! Pasha Ungu Kini Malah Pasang Badan Bela Pejabat DPR yang Asyik Joget di Senayan
Sebuah sekolah di Sheikh Radwan turut dihantam, menewaskan 12 orang yang tengah berlindung.
Rekaman yang diverifikasi Al Jazeera menunjukkan drone Israel menjatuhkan bahan peledak di kawasan padat penduduk tersebut.
Ledakan memicu asap tebal dan kehancuran.
Selain itu, seorang warga Palestina dilaporkan tewas di lingkungan Tuffah, Kota Gaza.
Informasi ini dikonfirmasi Rumah Sakit al-Ahli.
(Tribun-Video.com)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Serangan Israel di Kota Gaza Meningkat, 52 Warga Palestina Tewas"
Reporter: Tita Amadhea
Video Production: Nathanael MoerRahardian
Sumber: Kompas.com
Tribunnews Update
Tempat Ibadah Yahudi di New York Dikepung Pendemo, Massa Protes Acara yang Digelar Badan Pro-Israel
1 hari lalu
TRIBUNNEWS UPDTAE
Gencatan Senjata Jalur Gaza Makin Rapuh, Komandan Batalyon Hamas Tewas Diserang Militer Israel
1 hari lalu
Tribunnews Update
Rangkuman Israel-Hamas: Iron Beam IDF Aktif, Israel Gempur Gudang Rudal Hizbullah & Temukan Aset
1 hari lalu
Tribunnews Update
Militer Israel akan Beri Sanksi ke Tentara yang Berkelahi di Pangkalan, Anggap Kejadian Memalukan
1 hari lalu
Tribunnews Update
IDF Sebut Hizbullah Bangun Lagi Aset Teroris di Lebanon Meski Gencatan Senjata Masih Berlaku
2 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.