Warga Negeri Wakal Maluku Puasa 27 Februari, Ini Alasan & Kebiasaan Buka Puasa dengan Makanan Khas!

Editor: Wening Cahya Mahardika

Video Production: Gianta Firmandimas Adya Mahendra

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru

TRIBUN-VIDEO.COM - Warga Negeri Wakal, Kecamatan Leihitu, Kabupaten Maluku Tengah menjalankan puasa pertama pada Kamis (27/2).

Adapun di Provinsi Maluku, Negeri Wakal menjadi yang pertama kali melaksanakan ibadah puasa.

Dikutip dari Kompas.com, mereka menjalankan shalat tarawih di Masjid Nurul Awal pada Rabu (26/2).

Baca: Hilal Tak Terlihat di Banjarmasin, Penentuan 1 Ramadhan 1446 H Diserahkan Kepada Kemenag Pusat

 

Raja Negeri Wakal, Ahaja Suneth buka suara terkait hal itu.

Ia mengatakan perhitungan bulan Ramadhan di Negeri Wakal sesuai bulan Syakban.

Pihaknya menegaskan hal itu telah dilakukan secara turun-temurun.

“Memang benar perhitungan kami di Wakal itu bukan tradisi, tapi memang dalam kalender Islam mengikuti bulan Syakban. Jatuhnya pada Kamis ini adalah awal puasa hari pertama,” katanya kepada Kompas.com melalui sambungan telepon Kamis malam.

Baca: RESMI! Pemerintah Tetapkan 1 Ramadan 1446H Jatuh pada Sabtu 1 Maret 2025, Kompak dengan Muhammadiyah



Ahaja Suneth mengatakan ibadah puasa yang dijalankan sama dengan umat Muslim lainnya.

Yang membedakan hanyalah waktu puasa pertama dan penetapan hari Raya Idul Fitri.

Pihaknya juga memiliki ciri khas yang berbeda dalam menjalankan puasa dibanding daerah lain di Maluku.

Raja Wakal mengatakan mreka memiliki makanan khas untuk berbuka puasa yakni roti bale-bale.

(Tribun-Video.com)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Negeri Wakal di Maluku Mulai Puasa Hari Ini"

# Wakal # Maluku # Puasa # Buka Puasa # Makanan Khas # Ramadhan # Syakban # 

Sumber: Kompas.com
   #Wakal   #Maluku   #puasa   #Makanan khas   #buka puasa   #Ramadhan
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda