Tak Ada Titik Terang! Hak Asuh Anak Paula Verhoeven di Tengah Perceraian

Editor: Ghozi LuthfiRomadhon

Video Production: Ilham Bintang Anugerah

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru

TRIBUN-VIDEO.COM - Perceraian antara Paula Verhoeven dengan Baim Wong masih juga memanas hingga saat ini.

Kuasa hukum Paula Verhoeven, Alvon Kurnia Palma mengungkap bahwa kesepakatan untuk mencari solusi soal pengasuhan anak pun tak kunjung menemukan titik terang.

Pengakuan itu dikatakan Alvon, dikutip dalam YouTube Mantra Room, Kamis (12/12/2024).

"Berbagai kesepakatan untuk mencari solusi terkait dengan pengasuhan anak itu enggak ketemu ya, nggak ada terangnya," ujar Alvon.

Berbagai saran dari pihak sekolah hingga hakim pun nyatanya juga tak bisa dilaksanakan.

"Baik itu sudah adanya kesepakatan dari sekolah anak-anak dan juga dari saran Hakim."

Baca: Paula Verhoeven Sebut Nama Baim Wong di Kajian, Bersyukur Meski Rumah Tangga di Ujung Tanduk

"Itu juga belum bisa dilakukan," jelas Alvon.

Selama proses perceraian ini, hak asuh anak sementara masih berada di tangan Baim Wong.

Baca: Ucapan Haru Paula Verhoeven Pamit ke Anak Baim saat Kerja ke Luar Negeri: Harusnya Anak Mama Ikut

Oleh sebab itulah, Paula merasa kesulitan bertemu dengan kedua buah hatinya.

Atas hal ini, Alvon pun menegaskan kewajiban dari kedua belah pihak.

"Yang harus dikuatkan bahwa kedua pihak itu sebenarnya mempunyai kewajiban dan hak yang sama, terkait dengan anak-anak,"  tegasnya.

Tak hanya itu, Alvon juga menyebut kliennya saat ini tengah merasa tersiksa.

Bukan tanpa alasan, sebab Paula Verhoeven belum bisa bertemu dengan kedua buah hatinya selama dua bulan terakhir ini.

(Tribun-Video.com/Tribunnews.com)

# baim wong # baim # paula # paula verhoeven # paula # hak asuh anak

Sumber: Tribunnews.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda