Tempat Keramat di Wonogiri, Konon Saksi Bisu Perjanjian Sutawijaya dan Nyi Roro Kidul

Editor: Sigit Ariyanto

Video Production: Damara Abella Sakti

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru

TRIBUN-VIDEO.COM - Legenda keberadaan Ratu Pantai Selatan atau Nyi Roro Kidul memang menjadi perbincangan sejak dulu.

Keberadaan Nyi Roro Kidul pun tak terlepas dari Pantai Selatan.

Tapi ternyata ada sebuah petilasan di Wonogiri yang konon katanya menjadi satu tempat pertemuan Nyi Roro Kidul dan Panembahan Senopati.

Masyarakat setempat mengenalnya dengan nama Kahyangan.

Kahyangan merupakan sebuah tempat pertapaan Danang Sutawijaya yang dikenal dengan nama Panembahan Senopati.

Menurut cerita yang berkembang, Panembahan Senopati bertemu dengan Nyi Roro Kidul di Kahyangan dan muncullah perjanjian ghaib di antara keduanya.

Dalam perjanjian tersebut, ditegaskan bahwa semua raja Mataram di tanah Jawa, harus menjadi suami Nyi Roro Kidul.

Artikel ini telah tayang di TribunTravel.com dengan judul Kahyangan Wonogiri, Tempat Nyi Roro Kidul dan Panembahan Senopati Bertemu, Kini Jadi Lokasi Wisata

Program: Local Experience
Editor Video: Damara Abella Sakti

#localexperience #sejarah #mitos #legenda #Sutawijaya #Keramat #nyirorokidulpantaiselatan

Sumber: TribunTravel.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda