Buntut OTT KPK terhadap Pj Wali Kota Pekanbaru Risnandar Mahiwa, Begini Aktivitas Kantor Walikota

Editor: Restu Riyawan

Reporter: Yustina Kartika Gati

Video Production: Latif Ghufron Aula

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru

TRIBUN-VIDEO.COM - Penjabat (Pj) Wali Kota Pekanbaru , Roni Rakhmat menggelar pertemuan perdana dengan seluruh kepala OPD di lingkungan Pemerintah Kota Pekanbaru , Rabu (4/12/2024). Pertemuan ini hari pertama ia menjabat sebagai Pj Wali Kota Pekanbaru .

Roni mengingatkan agar seluruh ASN bertugas sesuai tugas pokok dan fungsinya. Mereka mesti menjalankan tugas sesuai koridor yang ada.

Dirinya mengingatkan agar ASN di pemerintah kota tidak bermain-main. Mereka jangan sampai terpeleset dalam masalah pengelolaan keuangan ini.

Roni menegaskan bahwa pada akhir tahun ini pemerintah kota berupaya menuntaskan tugas yang ada. Mereka berupaya menyelesaikan laporan keuangan dan program fisik pada tahun ini.

Sejumlah permasalahan lainnya juga harus tuntas jelang akhir tahun ini. Ia menyadari adanya kejadian Operasi Tangkap Tangan (OTT) tentu membuat banyak ASN di pemerintah kota terkejut.

# KPK   # Pekanbaru # OTT

Sumber: Tribunnews.com
   #Pekanbaru   #OTT   #KPK
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda