TRIBUN-VIDEO.COM - Momen kembalinya siswi SMK bernama Naomi Daviola Setyani (17) ke pelukan ibunya setelah sempat hilang saat mendaki Gunung Slamet beredar viral di media sosial.
Tiga hari hilang di Gunung Slamet, gadis asal Semarang yang akrab disapa Vio tersebut ditemukan dalam keadaan selamat oleh Tim SAR di sekitar jalur Gunung Malang.
Setelah ditemukan, Vio diantar Tim SAR dipertemukan kembali dengan ibu dan ayahnya.
Mereka pun langsung berpelukan erat.
Momen ini terekam kamera dan viral setelah diunggah di akun @merapi_uncover di media sosial X (dulunya Twitter), Selasa (8/10/2024).
Baca: Momen Haru Hakim Menangis dan Pelukan seusai Dengar Telepon Prabowo di DPR soal Kenaikan Gaji
Baca: Klarifikasi Baim: Tegaskan Dimas Seto Bukan Selingkuhan Paula Verhoeven yang Diduga DS!
Vio mengenakan jaket serba hitam dan celana oranye langsung menghampiri dan memeluk ibunya erat, disusul ayahnya.
Terdengar isak tangis haru saat mereka kembali bersatu.
Video viral ini pun mendapat beragam komentar dari warganet, ada yang ikut bersyukur dan terharu Vio bisa kembali bersama keluarganya.
Ada pula warganet yang memuji surviving skill atau keterampilan bertahan hidup Vio, mengingat ia hilang selama 3 hari tanpa bekal makanan dan perlengkapan yang cukup.
Sebagian warganet juga memuji mental kuat yang dimiliki Vio.
Vio yang sempat hilang tiga hari saat mendaki Gunung Slamet akhirnya ditemukan dalam keadaan selamat.
Pendaki tersebut ditemukan dalam keadaan sehat dan selamat oleh Tim SAR Bambangan di sekitar jalur Gunung Malang.
Vio sempat tersesat dan hilang di Gunung Slamet via jalur Bambangan, Desa Kutabawa, Kecamatan Karangreja, Kabupaten Purbalingga.
Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Purbalingga, Prayitno menambahkan Selasa siang membenarkan soal Tim SAR Gabungan telah menemukan pendaki perempuan yang sempat dikabarkan tersesat dan hilang di Gunung Slamet.
Pendaki tersebut hilang sejak Minggu (6/10/2024).
Pendaki perempuan tersebut ditemukan sekitar pukul 10.03 WIB dalam kondisi sehat dan selamat.
Artikel ini telah tayang di TribunnewsBogor.com dengan judul Momen Haru Vio Kembali ke Pelukan Ibunya setelah Sempat Hilang 3 Hari di Gunung Slamet
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.