TRIBUN-VIDEO - Aksi demo menolak Revisi Undang-Undang Pilkada juga dilakukan di DPRD Jawa Barat, di Jalan Diponogoro, kota Bandung, Kamis (22/8/2024).
Massa aksi menyuarakan penolakan terhadap rencana DPR RI mengesahkan revisi Undang-Undang Pilkada.
Revisi Undang-Undang Pilkada tersebut dinilai sebagai upaya menganulir Putusan MK Nomor 60/PUU-XXII/2024 tentang ambang batas (threshold) pencalonan kepala daerah untuk partai politik peserta pemilu.
Selain itu, ada pula Putusan MK Nomor 70/PUU-XXII/2024 soal usia calon kepala daerah.(*)