TRIBUN-VIDEO.COM - Sindiran dilayangkan oleh Mantan Wakil Menteri Hukum dan HAM Edward Omar Syarief Hiariej alias Eddy Hiariej kepada Tim Hukum 01, Bambang Widjojanto.
Eddy menyebut, Bambang hanya menerima belas kasihan Jaksa Agung saat terjerat kasus dan sebagai tersangka.
Merespons hal itu, Bambang memberikan jawaban singkat.
Bambang mengaku menghormati apa yang menjadi penilaian dari Eddy.
Sehingga, dirinya tidak menimpali singgungan tersebut.
Hal ini disampaikan Bambang di sela sidang sengketa Pilpres di Mahkamah Konstitusi RI (MK), Kamis (4/4/2024).
Baca: Alasan Bambang Widjojanto Walk Out dari Sidang MK saat Eddy Hiariej Bicara: Konsistensi Sikap Saya
"Saya menghormati dia, sehingga saya enggak bertanya," tutur BW saat ditemui awak media di sela sidang sengketa Pilpres di Mahkamah Konstitusi RI (MK), Kamis (4/4/2024).
Dirinya juga enggan menanggapi dan mendebatkan pernyataan tersebut.
Sebab menurutnya, seluruh perdebatan sejatinya bisa diungkap dalam ruang sidang.
Hanya saja, dirinya telah mengajukan walk out pada persidangan tersebut.
"Ya itu kan gitu, kalau mau berdebat, dalam sidang, selebihnya (apa yang disampaikan) silakan saja," ujar dia.
Baca: Politisi Golkar Sebut Gugatan Kubu Anies dan Ganjar Tak Masuk Akal: Bukan Ranah Mahkamah Konstitusi
Bambang memilih walk out saat Eddy hendak memberikan keterangan sebagai saksi kubu 02.
Ia menilai, Bambang tak pantas dihadirkan menjadi saksi lantaran ia saat ini diperiksa dan menjadi tersangka dalam kasus dugaan korupsi.
Namun, pernyataan Bambang langsung dibantah oleh Eddy.
Menurutnya, status tersangka telah dibatalkan.
Eddy menilai apa yang disampaikan BW dalam persidangan merupakan pembunuhan karakter atas dirinya, lantaran disinggung sebagai tersangka.
Ia lantas menyinggung soal proses hukum yang pernah menjerat Bambang Widjojanto (BW).
"Jadi saya berbeda dengan saudara BW, ketika ditetapkan sebagai tersangka, dia (BW) tidak menchallange tapi mengharapkan belas kasihan jaksa agung," tukas dia.
(Tribun-Video.com/Tribunnews.com)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Respons BW Disebut Eddy Hiariej Hanya Andalkan Belas Kasih Saat Terjerat Kasus: Saya Hormati Dia
#bambangwidjayanto #mahkamahkonstitusi #sidangmk #mk
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.