Gegara Putus Cinta, 2 Pemuda di Yogyakarta Keliling Kota Bawa Celurit Sambil 'Cari Mangsa'

Editor: Panji Anggoro Putro

Reporter: Dian

Video Production: Dandi Bahtiar

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUN-VIDEO.COM - Dua pemuda di Yogyakarta melakukan aksi yang meresahkan warga sekitar.

Bagaimana tidak, dua pemuda itu berkeliling kota sambil membawa senjata tajam berupa celurit.

Tak tanggung-tanggung celurit yang dibawa kedua pemuda itu memiliki panjang 73 cm. 

Baca: Kisah Cinta Beda Negara Pria Asal Korea Selatan Nikahi Gadis Aceh dan sang Suami Putuskan Mualaf

Kini, dua pemuda yang berinisial KHR (20) dan FMA (20) telah diamankan polisi.

Usut punya usut, hal itu dilakukan keduanya karena putus cinta.

Menurut polisi, keduanya kecewa lalu berkeliling Kota Yogyakarta untuk meluapkan emosinya.

Dari pengakuan kedua pemuda itu siapapun bisa menjadi sasaran. 

Baca: Viral Video Remaja Nekat Panjat Tower di Kalsel, Gegara Putus Cinta dan Merengek Dibelikan Motor

Syukurnya, tidak ada korban saat kedua pelaku beraksi membawa celurit.

Berkaca dari peristiwa tersebut, polisi akan melakukan peningkatan edukasi kepada orangtua dan bekerja sama dengan sekolah-sekolah agar hal serupa tidak terjadi. (*)

Baca juga berita terkait di sini

Artikel ini telah tayang di Tribuntrends.com dengan judul Kelakuan 2 Pria Yogyakarta, Keliling Kota Bawa Celurit Sambil Cari Mangsa, Putus Cinta Jadi Penyebab

# TRIBUN VIDEO UPDATE # celurit # Yogyakarta # klitih

Sumber: Tribunnews.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda