Respons Pertanyaan DPR soal Program Makan Siang Gratis, Sri Mulyani: Saya Enggak Bisa Komentar

Editor: Aprilia Saraswati

Reporter: Fransisca Krisdianutami Mawaski

Video Production: Rahmat Gilang Maulana

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUN-VIDEO.COM - Menteri Keuangan Sri Mulyani menjelaskan alasan pihaknya belum bisa menjelaskan soal program makan siang gratis.

Hal ini disampaikannya saat rapat bersama Komisi XI DPR RI, Selasa (19/3/2024).

Sri Mulyani menjelaskan bahwa program makan siang gratis tak masuk dalam APBN 2024.

Baca: Alasan Menkeu Sri Mulyani Pilih Bungkam saat Dicecar DPR Soal Program Makan Siang Gratis

Baca: Sri Mulyani Dicecar Anggaran Makan Siang Gratis oleh DPR, Menkeu Catut Nama Jokowi soal APBN 2025

Menurut Sri Mulyani, APBN 2025 baru akan disampaikan Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada 16 Agustus 2024 mendatang.

Adapun APBN ini akan dilaksanakan oleh pemerintahan yang baru.

Wanita yang akrab disapa Ani ini menyatakan belum ada pembahasan mengenai program tersebut sejauh ini.

Sehingga dirinya memilih tidak mau berkomentar lebih jauh.

(TribunVideo.com/Sisca Mawaski)

# Sri Mulyani # Komisi XI DPR RI # Presiden Joko Widodo

Sumber: Tribunnews.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda