Detik-detik Penembak Jitu Israel Beraksi Tembaki Wanita dan Anaknya yang Kibarkan Bendera Putih

Editor: Panji Anggoro Putro

Reporter: Rima Anggi Pratiwi

Video Production: Irvan Nur Prasetyo

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUN-VIDEO.COM - Operasi tempur IDF diGaza tak pandang bulu.

Militer Israel membunuh anak-anak dan perempuan.

Beredar rekaman penembak jitu Israel menembak seorang ibu bersama anaknya saat hendak evakuasi diri.

Baca: Milisi Irak Mulai Serang Sasaran Penting Israel di Haifa, Hujani dengan Rudal Jarak Jauh Al-Arqab

Detik-detik video penembakan wanita Palestina diunggah oleh media Timur Tengah.

Dilaporkan insiden ini terjadi di pusat Kota Gaza pada Minggu (12/11/2023) lalu.

Dalam video tersebut terlihat sejumlah warga sipil sebagian besar perempuan berjalan sambil membawa beberapa barang.

Mereka juga mengibarkan bendera putih sebagai simbol ketidakikutsertaan dalam peperangan.

Namun, militer Israel tetap melepaskan tembakan ke arah perempuan yang menggandeng anak sambil mengibarkan bendera putih.

Baca: 6 Tentara Israel Masuk ‘Jebakan’ Hamas di Bureij Gaza Tengah, Masuki Terowongan ‘Meledak’ dan Tewas

Seketika wanita itu pingsan di tengah teriakan.

Sementara anak tersebut lari ke arah anggota kelompok lainnya, lalu berlindung ke dekat sebuah bangunan.

Seorang juga berusaha menolong wanita yang tertembak, namun tak ada rincian lebih lanjut mengenai insiden ini.

Baca: Pecahnya Intifada Ke-3 di Tepi Barat, Picu Munculnya Front Perang Baru Intensitas Tinggi bagi Israel

Identitas dan nasib korban belum diketahui. (Tribun-Video.com)

Baca juga berita terkait di sini

# TRIBUNNEWS UPDATE # Penembak jitu # Israel # perang # Palestina # Gaza

Sumber: Tribun Video
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda