TRIBUN-VIDEO.COM - Jenazah Lukas Enembe diarak oleh ribuan rakyat Papua menuju gedung STAKIN Sentani, Kabupaten Jayapura, pada Kamis (28/12).
Iringan itupun disertai dengan teriakan Papua Merdeka hingga adanya bendera bintang kejora yang dikibarkan.
Dikutip dari Tribun-Papua.com, massa memikul sendiri peti jenazah dari Lukas Enembe dan meneriakkan Papua Merdeka.
Sementara itu, aksi pengibaran Bintang Kejora itu juga berlangsung saat massa mengarak jenazah Lukas Enembe dari Bandara Sentani menuju STAKIN Sentani.
Baca: Iring-iringan Jenazah Lukas Enembe Ricuh! PJ Gubernur Papua Bersimbah Darah Terkena Lemparan Batu
Mulanya, massa menahan rombongan keluarga dan Porkopimda Papua.
Mereka lalu memaksa jenazah diturunkan dari ambulans dan mengaraknya keluar dari ruang VIP Bandara Sentani,dengan berjalan kaki.
"Kami minta turunkan jenazah di sini,kami bawa pikul jalan kaki," kata massa di Sentani, Kamis (28/12/2023).
Dalam perjalanan massa meminta agar aparat kemanan tidak menghalang perjalanan mereka serta tidak membatasi mereka.
Baca: Gempa Pangandaran Pagi Ini, Rencana Pemakaman Lukas Enembe, hingga Polemik Pengungsi Rohingya
Massa pun bergerak maju hingga persimpangan jalan masuk bandara.
Aksi massa pun mulai tidak terkontrol di mana massa melakukan pelemparan batu ke ruko dan mobil di sepanjang jalan.
Mereka juga menyerang aparat TNI/ Polri.
Bendera bintang kejora pun berkibar di tengah massa dengan diiringi teriakan Papua Merdeka.
Mereka pun juga merusak sejumlah kendaraan Pejabat, Polisi, TNI dan masyarakat.
(Tribun-Video.com)
Artikel ini telah tayang di Tribun-Papua.com dengan judul Bendera Bintang Kejora Dikibarkan dalam Iringan Jenazah Lukas Enembe, Massa Bikin Ricuh Sentani
Host: Alexa
VP: Ananda Bayu S
# Masyarakat Papua # jenazah # Lukas Enembe # Papua Merdeka
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.