TRIBUN-VIDEO.COM - Dalam perjalanan pengungkapan kasus pembunuhan ibu dan anak di Subang, Polda Jabar lakukan berbagai upaya.
Salah satunya dengan membawa salah satu tersangka kasus Subang, Danu ke TKP pada tengah malam.
Dalam wawancara ekslusif, Dirkrimum Polda Jabar Kombes Surawan mengungkap upaya penyidik hingga membuat Danu mengaku dan mengungkap petunjuk kasus Subang.
Kasus Subang atau kasus perampanasan nyawa ibu dan anak di Subang ini sempat terkatung-katung selama dua tahun.
Kombes Surawan tak memungkiri kasus Subang itu menemui titik terang setelah peran Danu mengakui terlibat.
Menurutnya, kesaksian Danu tersebut memberikan spirit dan energi baru untuk penyidik untuk mengungkap kasus Subang tersebut.
Baca: Bukti Status WA Jadi Kunci Arighi Berada di Konter saat Pembunuhan Subang, Tapi Ngaku HP Sudah Rusak
“Pada saat Danu itu mau memberikan keterangan kasus ini, tentu kita menjadi lebih semangat lagi, ini jadi energi baru,” ujar Kombes Surawan.
Namun, lanjut Kombes Surawan mengatakan pihaknya saat itu tak serta merta langsung percaya keterangan Danu.
Kombes Surawan pun mengungkap upaya penyidik setelah Danu memberikan pengakuan tersebut.
Baca: Kubu Mimin Tantang Polda Jabar Buktikan Penetapan Tersangka Kasus Subang: Coba Ada Golok
Salah satunya penyidik melakukan upaya pendekatan psikologis terhadap Danu.
Menurut Kombes Surawan, Danu sempat sengaja dibawa penyidik ke TKP langsung pada tengah malam.
Rupanya ada alasan di balik penyidik membawa Danu langsung ke TKP di tengah malam.
Ternyata hal itu sebagai upaya pendekatan psikologis agar Danu menceritakan malam kejadian pembunuhan Tuti Suhartini dan Amalia Mustika Ratu di TKP.
“Jam setengah 12 malam kita ke TKP dengan Danu, di situlah kita bangkitkan kembali psikologisnya,” ungkapnya.
Kombes Surawan menceritakan Danu dibawa ke TKP tersebut disesuaikan dengan waktu kejadian.
(*)
Artikel ini telah tayang di TribunJabar.id dengan judul Terkuak di Balik Aksi Danu Menyerahkan Diri, Upaya Penyidik Buat Danu Mengaku dan Ungkap Petunjuk
# TKP # danu # kasus Subang
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.