Kisah Mbah Moen Jadi Wisudawan Tertua di Umur 84 Tahun, 13 Tahun Belajar Sambil Jadi Sopir Angkot

Editor: Tri Hantoro

Reporter: chalida husna

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUN-VIDEO.COM - Kisah Mbah Moen alias Wagimoen wisudawan tertua di umur 84 tahun yang sempat jadi sopir angkot.

Mbah Moen kuliah di Universitas Terbuka (UT) Bogor angkatan tahun 2010 dan lulus tahun 2023.

Bukan cuma kuliah, Mbah Moen sehari-hari beraktifitas sebagai sopir angkot.

Tiap hari, ia juga mendatangi makam istrinya.

Mbah Moen menjadi satu diantara 2.064 wisudawan UT Bogor yang berhasil lulus.

Ia mendapatkan predikat menjadi wisudawan usia tertua pada 28 November 2023.

Saat berusia 71 tahun, ia mencoba untuk mendaftar dan masuk kuliah pada tahun 2010.

Dengan kondisi yang terbatas, ia mampu menyelesaikan kuliahnya.

Mbah Moen yang merupakan pensiunan staf Angkatan Darat (AD).

Ia hidup sendiri setelah istrinya wafat dan bekerja sebagai sopir angkot.

(Tribun-Video/TribunJakarta)

Artikel ini telah tayang di TribunJakarta.com dengan judul Gigihnya Mbah Moen Wisuda Saat Usia 84 Tahun: Kuliah Sambil Narik Angkot, Tiap Hari ke Makam Istri

Baca: Viral Momen Seorang Bule Bersihkan Kangkung saat Menunggu Pesawat Delay di Vietnam

Baca: Viral Video Sopir Truk Ini Bikin Fan Tergocek: Terlalu Mirip dengan Pesepakbola Lionel Messi

 

Sumber: Tribunnews.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda