TRIBUN-VIDEO.COM - Sekretaris Jenderal Hizbullah, Sayyed Hassan Nasrallah menyampaikan pidato pertama sekaligus kemunculan pertamanya sejak Hamas berperang dengan Israel.
Pidato dan kemunculan pertama tersebut dilakukan pada Jumat (3/11/2023).
Dikutip dari akun X Iran Observer, Nasrallah menyinggung beberapa hal dalam pidatonya.
Ia menyebut konflik kini sudah meluas ke lebih dari satu front.
Baca: Pidato Perdana, Pemimpin Hizbullah Injak-injak Israel: IDF Lebih Lemah dari Sarang Laba-laba
Nasrallah mengatakan, semua pihak harus memerangi Israel.
Pimpinan Hizbullah itu juga menuduh seluruh organisasi internasional saat ini mengabaikan Palestina, mulai dari Uni Eropa, Liga Arab, hingga PBB.
Bahkan Nasrallah juga menyebutkan alasan Hamas meluncurkan serangan pertama pada (7/10/2023) yakni karna hari itu merupakan hari libur bagi Israel.
Sehingga banyak tentara di sekitar Gaza yang mabuk dan kelelahan akibat begadang.
Baca: Sumpah Pemimpin Hizbullah: Siapkan Peristiwa Besar untuk Musnahkan Israel dan Sekutunya
Ia juga mengatakan, mendapatkan pesan dari Arab untuk tidak ikut serta dalam perang antara Israel dan Hamas.
Namun hal tersebut tampaknya diabaikan oleh Nasrallah.
Nasrallah menambahkan, serangan Israel ke Hizbullah akan menjadi kesalahan terbesar dalam hidup mereka.
(Tribun-Video.com/RS)
# Pemimpin Hizbullah # Hizbullah # Sayyed Nasrallah # Amerika Serikat
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.