TRIBUN-VIDEO.COM - Pemerintah telah menyiapkan anggaran rehabilitasi untuk korban bencana gempa bumi di Lombok, Nusa Tenggara Barat, sebesar Rp1,1 triliun.
Anggaran tersebut kemungkinan akan bertambah.
Hal itu tergantung hasil verifikasi di lapangan.
Dikutip dari Kompas.com, hal itu disampaikan oleh Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Willem Rampangilei.
"Anggaran yang disalurkan ke masyarakat Lombok Rp 1,1 triliun. Tapi ini mungkin bertambah ya," ujar Willem Rampangilei di Kompleks Istana Presiden, Jakarta, Senin (15/10/2018).
Willem mengatakan sumber dana Rp1,1 triliun berasal dari anggaran dana cadangan penanggulangan bencana Kementerian Keuangan.
Baca: Pencairan Dana Korban Gempa Lombok Lambat, Jusuf Kalla: Gubernur Terlalu Rumit Mendata
"Kita belum bicara bantuan dari luar ya. Kita baru uang negara, APBN. Bantuan-bantuan yang lain nanti kita lihat, apakah untuk rehabilitasi dan rekonstruksi, mau dipakai di Sulteng atau NTB," ujar Willem.
Data BNPB mencatat 83.392 unit rumah rusak, yang sudah terverifikasi berjumlah 32.129 unit rumah.
Dari data yang sudah terverifikasi, 16.231 unit rumah masuk kategori rusak berat.
Sedangkan sisanya rusak sedang dan rusak ringan.
Willem juga mengatakan jika Presiden Jokowi menginstruksikan untuk pencairan dana rehabilitasi harus dipercepat.
"Tadi dalam rapat, Presiden melihat lambat pelaksanaannya (pencairan dana). Oleh karena itu, harus disederhanakan prosedurnya. Tapi tetap memperhatikan akuntabilitas dan itu sudah dilaksanakan," ujar Willem.(Tribun-Video.com / Teta Dian Wijayanto)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Rehabilitasi Lombok, Pemerintah Siapkan Dana Segar Rp 1,1 triliun"
TONTON JUGA:
<iframe src="https://www.youtube.com/embed/I3kQ-7Wb1TQ" width="520" height="292" scrolling="no" frameborder="0"></iframe>
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.