'Yoongi Marry Me' Menggelora! ARMY Dilarang Pakai Wedding Veil saat Nonton Suga BTS di Jakarta

Editor: Sigit Ariyanto

Reporter: Yustina Kartika Gati

Cameraman: Restu Riyawan

Video Production: yohanes anton kurniawan

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUN-VIDEO.COM - IME Indonesia, promotor konser Suga personel Bangtan Sonyeondan (BTS), baru-baru ini telah merilis kebijakan terbaru terkait barang yang dilarang dan boleh dipakai selama konser musik berlangsung.

Seperti diketahui, Suga BTS akan melangsungkan tur dunianya di berbagai negara termasuk Indonesia.

Melalui akun Instagram @ime_indonesia, promotor melarang ARMY membawa sejumlah barang, satu di antaranya adalah wedding veil.

Seperti diketahui, di media sosial banyak penggemar yang menuliskan komentar 'Yoongi Marry Me' untuk Suga BTS.

Guna menghindari hal yang tak diinginkan, pihak promotor pun melarang ARMY membawa wedding veil selama konser Suga BTS berlangsung.

Wedding veil merupakan penutup kepala yang umumnya dipakai pengantin wanita di pelaminan.

Oleh sebab itu barang tersebut masuk dalam kategori larangan untuk dipakai selama konser berlangsung.

Selain wedding veil, sejumlah barang lain juga dilarang dibawa ke konser Suga BTS.

Tas besar, Makanan dan minuman, botol atau tumbler berisi air Koper, kursi atau bangku, benda yang terlalu panjang atau besar atau payung ukuran panjang.

Selain itu drone, senter atau laser, kamera dengan lensa apapun dan handycam.

Tak hanya itu, army juga dilarang membawa ipad dan tablet, tongsis dan gimbal stabilizer, tripod, senjata dan benda tajam serta obat-obatan ilegal dan narkotika termasuk wedding veil.

Masih banyak barang yang boleh dibawa dan dituliskan melalui unggahan instagra, @ime_indonesia.

iME Indonesia pun telah menuliskan barang yang boleh dibawa dan Starter Kit yang harus dibawa saat konser Suga BTS

- Di antaranya ID card atau passpor

- Gelang tiket

- Masker dan cadangannya

- Power bank

- Hand sanitizer

- Tisu basah

Sementara itu, protokol kesehatan yang harus dipatuhi ARMY antara lain:

- Wajib pakai masker

- Suhu tubuh harus di bawah 37 derajat Celsius

- Harus sudah vaksin booster

- Menggunakan hand sanitizer

- Mencuci tangan pakai sabun

- Menutup hidung dan mulut ketika bersin atau batuk

Sejak pertama kali pemesanan tiket konser Suga BTS dibuka, banyak ARMY yang langsung menyerbu tiketnya untuk bertemu sang idola.

Konser Suga BTS ini akan berlangsung selama tiga hari berturut-turut yakni 26-28 Mei 2023.

(Tribun-Video.com/ TribunTravel.com)

Artikel ini telah tayang di TribunTravel.com dengan judul Promotor Larang ARMY Pakai Wedding Veil di Lokasi Konser Suga BTS Jakarta

Host: Yustina Kartika
VP:  Yohanes Anton

Sumber: TribunTravel.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda