Viral Aksi Kejam Perundungan di Taman Wilayah Papanggo, Terjadi Pemukulan hingga Ditendang

Editor: Damara Abella Sakti

Video Production: Megan FebryWibowo

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUN-VIDEO.COM - Video viral yang beredar di media sosial merekam adanya peristiwa perundungan alias bullying yang menimpa seorang anak perempuan di wilayah Kelurahan Papanggo, Tanjung Priok, Jakarta Utara.

Dalam video tersebut, korban yang sedang duduk di bangku Taman Dahlia RT 06 RW 06 Kelurahan Papanggo dipukul hingga ditendang teman sebayanya.

Seperti terlihat dalam video, korban yang mengenakan jaket kuning duduk di bangku taman sambil menunduk ketakutan.

Baca: VIDEO Mgdalenaf Minta Maaf soal Penyataannya yang Viral: Kami Selalu Inisiatif Bayar

Di depan korban, ada seorang anak perempuan lainnya yang mengenakan hijab yang tak lain adalah pelaku perundungan berujung penganiayaan.

Video yang berdurasi 8 detik itu merekam aksi pelaku yang tampak berjalan pelan ke arah korban dengan tampang kesal.

Sejurus kemudian, pelaku memukul kepala korban dan menendang tubuhnya sehingga korban hampir jatuh dari bangku taman tersebut.

Peristiwa perundungan ini dibenarkan ketua RT setempat, Joko Santoso.

Joko mengatakan bahwa anak-anak yang terlibat perundungan termasuk korbannya bukan merupakan warga setempat.

"Kalau dalam proses ini yang jelas intinya bukan warga di sini dan intinya untuk saat ini sudah ditangani oleh pihak yang berwajib," kata Joko di lokasi, Rabu (5/4/2023).

Menurut Joko, taman tersebut memang biasa dimanfaatkan anak-anak untuk sekadar bersantai ataupun berkumpul.

Hanya saja, pada saat peristiwa perundungan terjadi Selasa (4/4/2023) malam kemarin, warga di sekitar kejadian tidak ada yang menyaksikan.

Baca: Viral Video WNI Buat Kagum hingga Juri Lomba Azan di Arab Saudi Menangis, Berhasil Lolos Semi Final

"Memang ini ruang terbuka hijau untuk tempat main dan juga taman. Dan juga taman ini mungkin ibu-ibu juga suka ke sini, ini Taman Hatinya PKK RW 06 kelurahan Papanggo," ucap Joko.

"Untuk keamanan saat ini ya memang nggak rutin lah, paling kita-kita saja yang menjaga," sambungnya.

Adapun kasus perundungan ini sudah menjadi perhatian warga setempat.

Kasus ini sudah ditangani pihak kepolisian dari Polsek Tanjung Priok yang dilimpahkan ke Unit Pelayanan Perempuan dan Anak Polres Metro Jakarta Utara.

(*)

 

Baca artikel lainnya di sini

# Kejam # perundungan # viral

Sumber: TribunJakarta
   #Kejam   #perundungan   #viral
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda