Gempa Magnitudo 6,4 Guncang Sumut Senin Malam, BMKG: Tidak Berpotensi Tsunami

Editor: Aprilia Saraswati

Reporter: Yustina Kartika Gati

Cameraman: Dyah Ayu Ambarwati

Video Production: Ika Vidya Lestari

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUN-VIDEO.COM - Gempa bumi magnitudo 6.4 mengguncang wilayah Sumatera Utara (Sumut), pada Senin (3/4/2023) malam, pukul 21:59 WIB.

BMKG melaporkan, parameter titik pusat gempa berada di laut, 82 kilometer dari Padang Sidempuan.

Kedalaman gempa tersebut 102 kilometer dari permukaan laut.

BMKG menambahkan gempa magnitudo 6,4 ini tidak berpotensi tsunami.

Lokasi Gempa: 82 km BaratDaya PADANG SIDEMPUAN-SUMUT

Arahan terkait gempa disebut: tidak berpotensi TSUNAMI

Baca: Kesaksian Warga yang Rumahnya Ikut Hancur akibat Ledakan Magelang: Bergetar Seperti Gempa Bumi

Semenatara itu saran BMKG: Hati-hati terhadap gempa bumi susulan yang mungkin terjadi.

Terbaru, Gempa bumi berkekuatan magnitudo 5.0 mengguncang Kabupaten Lembata, Nusa Tenggara Timur (NTT), Selasa (4/4/2023) pukul 04.50 Wita.

Gempa tersebut tidak berpotensi menimbulkan tsunami.

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) melaporkan gempa bumi berada pada titik koordinat 8.38 LS, 123.83 BT.

Baca: Jokowi Salurkan 2.000 Paket Sembako bagi Warga Terdampak Gempa Bumi Kota Jayapura Papua

Pusat gempa berada di 39 kilometer timur laut Lembata dengan kedalaman 179 kilometer.

Gempa berlokasi di laut wilayah Pantar Baru Laut, Alor, pada kedalaman 178 kilometer.

Dengan memperhatikan lokasi episenter dan kedalaman hiposenternya, lanjut Margiono, gempa yang terjadi merupakan jenis gempa menengah akibat adanya aktivitas subduksi lempeng.

Margiono menjelaskan, berdasarkan estimasi peta guncangan (shakemap), getaran gempa terasa di daerah Alor dengan skala intensitas II MMI.

Hingga saat ini belum ada laporan dampak kerusakan yang ditimbulkan akibat gempa bumi tersebut.

Hasil pemodelan menunjukkan, gempa ini tidak berisiko tsunami.

(Tribun-Video.com/ TribunManado.co.id)

Artikel ini telah tayang di TribunManado.co.id dengan judul Gempa Magnitudo 6,4 Guncang Sumut Senin Malam, BMKG: Tidak Berpotensi Tsunami

# Gempa bumi  # Sumatera Utara # Padang Sidempuan

Sumber: Tribunnews.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda