Mencari Sebab Ledakan di Kilang Pertamina Dumai, Kapolda Riau Hingga Disnaker Turun Tangan

Editor: winda rahmawati

Video Production: Febi Frandika

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUN-VIDEO.COM - Kapolda Riau, Irjen Mohammad Iqbal menyatakan bakal melakukan penyelidikan terkait ledakan yang terjadi di Kilang Pertamina Dumai.

Di sisi lain, Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Provinsi Riau akan membentuk tim untuk melakukan investigasi.

Dilansir dari Tribunnews.com, Kepala Disnaker Provinsi Riau, Imron Rosyadi mengatakan, tim tersebut diberi waktu sekira dua hari untuk melakukan investigasi.

Pihaknya mengharapkan sekira dua hari sudah ada perkembangan laporan sementara.

"Saya minta kepada tim, dua hari kedepan laporan sementara sudah saya terima. Karena ini kan ditunggu-tunggu masyarakat juga seperti apa cerita sebenarnya," jelas Imron Minggu (2/4).

Adapun tim yang diturunkan bakal melakukan investigasi mengenai kesehatan kerja yang menyebabkan kilang minyak Pertamina terbakar.

Baca: Air Mata Kapolda Jambi Korban Kecelakaan Helikopter Pecah saat Dijenguk Kapolda Riau

Selain itu, investigasi akan dilakukan mulai dari penyebab terjadi ledakan dan melakukan pendataan.

"Kalau meledak itu ada apa, kapan terakhir dilakukan pemeriksaan, standar K3 alat produksi itu kan ada, apalagi ini masuk kategori lokasi kerja yang beresiko tinggi, jadi harus diperiksa semua alat produksi nya," imbuhnya.

Menurut Imron Rosyadi, tim bentukannya itu juga turut ditugaskan untuk memantau kondisi korban.

Seperti diketahui, dalam insiden tersebut melibatkan sembilan korban.

Menurut Irjen Muhammad Iqbal, sembilan korban yang merupakan pekerja operator Kilang Pertamina Dumai mengalami luka berat lantaran terkena pecahan kaca.

Baca: Profil Irjen Pol Tabana Bangun, Sosoknya Kini Menjabat Jadi Kapolda Kepulauan Riau

Sementara itu, Area Manager Comm Rel & CSR Kilang Dumai, Agustiawan menyatakan, korban tersebut telah mendapat perawatan intensif di Rumah Sakit Pertamina Dumai.

Terkait insiden itu, Agustiawan berjanji bakal bertanggung jawab. atas kerugian yang terjadi di masyarakat.

"PT KPI RU Dumai meminta maaf atas kejadian ini," tutur Agustiawan.

"Dan kami akan bertanggung jawab atas kerugian yang terjadi di masyarakat," terang Agustiawan.

(Tribun-Video.com/Tribunnews.com).


Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Soal Ledakan di Kilang Pertamina Dumai, Kapolda Bakal Cari Penyebabnya hingga Disnaker Terjunkan Tim

VP: Febi Frandika

# Ledakan # Disnaker # Kapolda Riau # Kilang Dumai

Sumber: Tribunnews.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda